Suara.com - Natal tahun ini terasa berbeda bagi Ari Lasso. Pasalnya, musisi yang merupakan mantan vokalis Dewa 19 itu telah bercerai dengan Vitta Dessy.
Selepas tampil di Dies Natalis ke-70 Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (FK Unair) pada Minggu (22/12/2024) di Surabaya, Ari Lasso langsung bertolak ke rumah untuk berkumpul bersama keluarga.
Pada Senin (23/12/2024), Ari Lasso terlihat berkumpul bersama ketiga anaknya, yakni Aura Rivanya Maharani alias Ola, Alessandra, dan Audra Anandira.
Tidak hanya itu, anak sambung Ari Lasso, Rizal Divari, juga ikut hadir di momen spesial tersebut. Anak Vitta Dessy dari pernikahan sebelumnya itu memboyong istrinya, Marissa.
Lewat akun Instagram pribadinya, Ari Lasso mengabadikan momen perayaan Natal 2024 bersama dengan anak-anaknya.
"Thank God it's Christmas (Puji Tuhan hari ini Natal)," ucap Ari Lasso dalam akun @ari_lasso, dikutip pada Rabu (25/12/2024).
Dalam unggahan perayaan Natal 2024 tersebut, Ari Lasso menyertakan caption berupa pesan manis untuk para penggemar.
"Damai dan suka cita Natal untuk kita semua. Happy holiday, happy new year. Love from us (Selamat berlibur, selamat tahun baru. Cinta dari kami)," ujar Ari Lasso.
Unggahan hari Natal Ari Lasso spontan mendapat respons dan komentar beragam dari warganet.
Baca Juga: Eksklusif! Ari Lasso Akhirnya Buka Suara Soal Perceraiannya, Singgung Takdir dan Hikmah Di Baliknya
"Selamat Natal Mas Ari dan keluarga," tulis seorang netizen.
"Sugeng Riyadi Natal," tutur netizen yang lainnya.
Sementara itu, sebagian netizen lain mempertanyakan tak hadirnya Vitta Dessy. Apalagi, Ari pernah menegaskan kalau dia dan Vitta bercerai baik-baik.
"Mamanya nggak diajakin," ucap netizen lain.
"Ngapain? Mamanya saja sudah punya orang lain," kata netizen lainnya.
Untuk informasi tambahan, Ari Lasso bertolak ke Jepang pada Selasa (24/12/2024) kemarin. Dia didampingi oleh anak keduanya, Alessa.
Berita Terkait
-
Penyesalan Ari Lasso Bercerai dari Vitta Dessy Usai 25 Tahun Menikah, Minta Maaf ke Anak-anak!
-
Ari Lasso Akui Komunikasinya dengan Vitta Dessy Memburuk Sejak Pisah Ranjang Hingga Putuskan Bercerai
-
Nasib 5 Artis Diduga Ikut Promosi Judol: Ada yang Moncer Jadi DPR, Beda Jomplang dari Sadbor
-
Cerai dari Istri, Ari Lasso Sadar Ada Kesan Tak Tahu Terima Kasih Didampingi Berjuang Lawan Kanker
-
Eksklusif! Ari Lasso Akhirnya Buka Suara Soal Perceraiannya, Singgung Takdir dan Hikmah Di Baliknya
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Sean Gelael Resmi Lamar Hana Malasan, Cincin Berliannya Ditaruh di Batok Kelapa
-
Roy Marten Murka: Penjara Bukannya Menyembuhkan, Malah Jerumuskan Pecandu Narkoba!
-
Roy Marten Blak-blakan: Dulu Anti Narkoba, Kok Bisa Terjerumus Sabu?
-
Roy Marten Bongkar Rahasia Kelam Narkoba di Panggung Hiburan: Doping Instan Peningkat Percaya Diri
-
Air Mata Denada Pecah, Ungkap Titik Terendah Dampingi Aisha Lawan Leukemia
-
Fuji Kembali Jadi Korban, Uang Endorse Raib Digondol Admin, Modusnya Bikin Geram
-
Andre Taulany Minta Izin Bantu Usaha Natasha Rizki, Desta Cemburu?
-
Tasya Farasya Ungah Foto Berlinang Air Mata, Kenapa?
-
Penggerebekan Malam Hari di Rumah Onad: 9 Polisi dengan 3 Mobil, Warga Terkejut!
-
Perhatian Manis Arya Saloka ke Acha Septriasa Bikin Warganet Ingin Menjodohkan