Suara.com - Eko Patrio jadi salah satu pelawak yang cukup terpukul dengan kepergian Nurul Qomar. Sempat menangis usai pemakaman Qomar di TPU Carang Pulang, Kabupaten Tangerang, Kamis (9/1/2025), Eko mengaku kehilangan mentor terbaik dalam urusan melawak.
“Pak Haji ini yang pertama mentorin saya. Dari saya belum jadi, bahkan sampai saya sudah jadi, beliau masih mentorin saya terus,” ungkap Eko Patrio.
Di luar pekerjaan, Nurul Qomar juga menaruh perhatian besar ke Eko Patrio. Masih lekat dalam ingatan Eko bagaimana saat dirinya masih muda, Qomar sering memberinya tumpangan untuk pulang ke rumah.
“Beliau kan udah bawa mobil, jadi saya dilarang naik angkutan umum kalau lagi bareng. ‘Uangnya disimpen aja, udah ikut gue aja’. Beliau waktu itu masih di Cengkareng. Saya paling turun di Pesing atau di Daan Mogot,” kenang Eko Patrio.
Bukan cuma tumpangan gratis, Nurul Qomar juga sering memberi uang cuma-cuma ke Eko Patrio setiap kali bertemu. Besaran nominal uang yang saat itu Qomar berikan ke Eko pun terbilang lumayan besar.
“Saya kalau turun, nggak sekedar turun aja. Beliau juga selalu kasih uang. Zaman dulu, saya setiap ikut beliau selalu dikasih uang Rp5 ribu,” papar Eko Patrio.
“Itu tahun 80-an ya, uang Rp5 ribu artinya masih besar sekali buat saya. Uang segitu udah bisa buat bayar sekolah. Kan saya dulu masih sekolah,” lanjut lelaki yang juga politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu.
Eko Patrio sendiri sempat berusaha membalas kebaikan Nurul Qomar di masa lalu, dengan ikut membantu biaya pengobatan sang pelawak legendaris. Sampai kapan pun, Eko tak akan melupakan jasa besar Qomar.
“Saya nggak akan lupa lah, dengan kebaikan beliau,” ucap Eko Patrio.
Baca Juga: Tawa Terakhir Nurul Qomar Bersama 4 Sekawan Sebelum Meninggal di ICU
Nurul Qomar meninggal dunia karena kanker usus yang mulai menyerang hati pada Rabu (8/1/2025) pukul 17.21 di RSUD Kabupaten Tangerang. Sudah sejak 2021, Qomar berjuang pulih dari sakitnya.
Selain kanker, Nurul Qomar juga terkena asam lambung. Kondisi itu membuat Qomar kesulitan mengonsumsi obat serta makanan sebelum akhirnya tutup usia.
Berita Terkait
-
Abah Qomar Meninggal, Hetty Koes Endang Kenang Momen di Era 80-an
-
Dari Tawa ke Duka, Perjalanan Hidup Abah Qomar yang Penuh Warna
-
Awalnya Mau Besuk, Eman 4 Sekawan Malah Jadi Saksi Detik-detik Berpulangnya Nurul Qomar
-
Masih Syok Abah Qomar Meninggal, Eko Patrio: Kalau Sakit, Empat Hari Udah Sehat
-
Hetty Koes Endang Syok Abah Qomar Meninggal Dunia, Kenang Momen Saat Syuting Video Klip Bareng
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV