Suara.com - Sule dan Ria Ricis merupakan dua artis Tanah Air yang rela menggelontorkan dana hingga puluhan juta untuk nafkah bulanan anaknya. Mereka rela merogoh kocek puluhan juta untuk memberi pendidikan dan gizi terbaik untuk anaknya.
Kendati demikian, pertumbuhan anak Sule dan anak Ria Ricis tampaknya memiliki perbedaan. Perkembangan keduanya juga mendapat atensi dari warganet.
Dilansir pada Senin (20/1/2025), berikut adalah perbandingan biaya bulanan anak Sule dan Ria Ricis yang sentuh puluhan juta.
Anak Ria Ricis
Dalam konten TikTok pribadinya, Ria Ricis mengungkap jika biaya bulanan Moana menghabiskan lebih dari Rp31 juta. Biaya tersebut meliputi dana pendidikan dan les keterampilan.
Berikut adalah rincian biaya bulanan Moana: Private Montessori Rp1.580.000, sport academy Rp1,4 juta, kelas gym private Rp3,5 juta, balet Rp1,5 juta, gym class regular Rp1,4 juta, terapi wicara Rp3,3 juta, kelas Bahasa Inggris Rp2,4 juta, pre school Rp13.460.000, dan kelas mengaji Rp2,4 juta.
Sebagai catatan, biaya bulanan Moana yang menyentuh Rp31 juta tersebut masih belum termasuk kebutuhan pokok seperti makanan bergizi hingga kebutuhan papan seperti mainan anak.
"Belum maem (makan), jajan, playground, pempes, susu, mainan, buku. Ah sudaalah. Mau pecicilan sampe jungkir balik juga gue jabanin dah," ujar Ria Ricis.
Meski begitu, Moana sempat mengalami speech delay alias keterlambatan bicara. Akibatnya, gaya parenting Ria Ricis dan Teuku Ryan santer diterpa komentar tidak sedap.
Baca Juga: Puji Mahalini Cantik Berhijab, Panggilan Sule ke Menantu Disorot: Jarang-jarang..
Anak Sule
Sementara itu, Sule menggelontorkan nafkah bulanan sebesar Rp25 juta untuk Adzam. Nafkah tersebut sudah mencakup kebutuhan pangan dan sandang.
Selama satu bulan, Adzam memperoleh 8 buah susu anti alergi. Adapun harga satu kaleng susu anti alergi adalah sebesar Rp800 ribu. Dengan demikian, biaya susu Adzam sebulan mencapai Rp6,4 juta.
"Susunya, susu anti alergi Rp800.000 perkaleng kecil, dalam 1 bulan 8 kaleng," tutur Nathalie Holscher.
Di samping asupan gizi dan nutrisi, Adzam juga mendapat fasilitas premium lain dari Sule semisal kebutuhan sandang dan papan. Akan tetapi, biaya pendidikan Adzam masih belum diketahui.
"Baju anakku 1 baju paling kecil harganya Rp 2 juta keatas, sabun Adzam sabun anti iritasi, sepatu Adzam satunya Rp 10 juta," kata Nathalie Holscher.
Berita Terkait
-
Puji Penampilan Mahalini Pakai Hijab, Panggilan Sule ke Menantu Bikin Terharu
-
Di-spill Ria Ricis, Biaya Sekolah dan Les Moana Bikin Netizen Takjub: Gak Bisa Ditiru, Ini Berat!
-
Mahalini Malu Saat Curhat Salatnya Salah di Depan Mertua, Reaksi Sule Tuai Pujian
-
7 Potret Moana Naik Wahana Ekstrem di Korea, Ekspresi Santai Jadi Sorotan
-
Puji Mahalini Cantik Berhijab, Panggilan Sule ke Menantu Disorot: Jarang-jarang..
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Komika Musdalifah Basri Geram, Sertifikat Rumah Orang Tuanya Digadai Om Sebesar Rp500 Juta
-
Ardit Erwandha Ungkap Makna Dibalik Perannya di Film Pesugihan Sate Gagak
-
Apa Kabar Diana Pungky? Pemain Jinny Oh Jinny yang Awet Muda di Usia 51 Tahun
-
Nessie Judge Minta Maaf karena Pajang Foto Junko Furuta di Konten bareng NCT Dream
-
Inara Rusli Bongkar Aturan Ketat Co-parenting dengan Virgoun
-
Deddy Corbuzier Kecam Kekerasan Terhadap Orang di Masjid
-
Denada Ungkap Cibiran Terkeji Selama Berkarier di Dunia Hiburan, Singgung Soal Anak
-
Sisters In Harmony: Kisah 3 Saudari yang Mengubah Cinta Keluarga Jadi Musik yang Menyentuh
-
Bukan dari Prabowo, Perempuan Ini Bagikan Momen Dapat 'MBG' dari BLACKPINK
-
Momen Kocak Nancy Ajram Diajari Ayu Ting Ting Bilang 'Aku Cinta Kamu', Endingnya Malah Bikin Ngakak