Suara.com - Dugaan pemerasan terhadap beberapa pemilik skincare lokal sudah ditangani penyidik Polda Metro Jaya, Jakarta. Dokter kecantikan Reza Gladys yang diduga jadi salah satu korban, melaporkan orang-orang yang diyakini melakukan tindakan tersebut sejak 3 Desember 2024.
"Terlapornya inisial NM dan kawan-kawan," ujar kuasa hukum Reza Gladys, Julianus Paulus Sembiring dalam pernyataannya di sebuah video, Selasa (4/2/2025).
Belum ada penjelasan lebih lanjut terkait siapa saja pelaku dugaan pemerasan terhadap beberapa pemilik skincare lokal. Cara mereka memeras korban pun belum dijelaskan secara rinci.
Namun, beredar rumor yang menyebutkan bahwa dugaan pemerasan yang dialami beberapa pemilik skincare lokal, termasuk Reza Gladys, erat kaitannya dengan konten-konten ulasan produk dari para influencer.
Isu tersebut mulai ramai dibicarakan setelah para konten kreator kecantikan dan pemilik skincare lokal bertemu di kantor Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada 17 Januari 2025 lalu.
Beredarnya rumor pemerasan lewat konten ulasan produk skincare membuat beberapa nama influencer disorot. Salah satunya seperti Dokter Detektif atau Doktif, yang belakangan sedang berseteru dengan Shella Saukia gara-gara konten serupa.
Sayang, Doktif memilih tidak berkomentar saat dimintai tanggapan atas isu pemerasan di balik ulasan produk sikincare.
"No comment dulu, nggak ada," ujar Doktif usai memberikan keterangan atas laporan dugaan pengancaman oleh Shella Saukia di Mapolda Metro Jaya kemarin.
Doktif mengaku tidak terlibat dalam dugaan pemerasan yang dilakukan para konten kreator kecantikan. Oleh karenanya, Doktif merasa tidak perlu membicarakan hal itu.
Baca Juga: Beda Sikap dr Richard Lee ke Kartika Putri dan Doktif, yang Satu Sangat Dibenci
"Doktif nggak mau berkomentar apa pun selain dari kasus yang Doktif jalani," kata Doktif.
Doktif berdalih enggan menambah masalah lewat komentarnya terhadap dugaan pemerasan terhadap beberapa pemilik skincare lokal. Belakangan, ia sudah menghadapi rentetan fitnah dari orang-orang yang keberatan dengan caranya mengulas produk skincare.
"Nanti kalau tiba-tiba ngomongin yang ini, muncul ini lagi fitnahnya. Aduh, capek ngurusin fitnah. Nanti dibilang miss klarifikasi pula," jelas Doktif.
Doktif juga ingin memusatkan perhatiannya untuk mengawal proses hukum terhadap Shella Saukia. Masih ada laporan tambahan yang ingin Doktif ajukan ke Polda Metro Jaya.
"Jadi, biar fokus dulu," ucap Doktif.
Sebagaimana diketahui, Doktif dilabrak Shella Saukia selepas menghadiri acara diskusi di kantor Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Salemba, Jakarta pada 17 Januari 2025.
Berita Terkait
-
Doktif Ingatkan Shella Saukia Tak Mangkir Jika Dipanggil Polisi
-
Doktif Ngaku Tetap Pakai Topeng saat Diperiksa Polisi
-
Laporan Diancam Shella Saukia Diproses, Doktif: Alhamdulillah, Terima Kasih Pak Kapolri
-
Dokter Reza Gladys Laporkan NM ke Polda Metro Jaya, Pasal yang Dipakai Tak Main-Main
-
Diisukan Kena Sentil Indra Bruggman dan Doktif, Dewi Perssik Beri Reaksi Tak Terduga
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
Terkini
-
Tara Testa Digosipkan Jadi Selingkuhan Chris Evans
-
Penampilan Terbaru Mulan Jameela Saat Manggung Tuai Kritik, Dibilang Mirip Bolu Kukus
-
Gen Halilintar Tak Hadir di Pesta Ulang Tahun Anak Kedua Atta Halilintar? Ini Faktanya
-
Nissa Sabyan Pamer Foto Terbaru, Dugaan Sedang Hamil Semakin Kuat
-
Penonton Ketipu Perannya di Film Pangku, Fedi Nuril Langsung Kerahkan Buzzer
-
6 Penampakan Rumah Diduga Milik Jennifer Jill 'Ipel' yang Terbengkalai, Maling Tak Berani Singgah?
-
Drama Berakhir, Semua Member NewJeans Putuskan Kembali ke ADOR
-
Profil Melanie Shiraz, Miss Israel 2025 yang Viral Tatap Sinis Miss Palestina
-
Perubahan di Sistem Penjurian FFI 2025, Film Animasi Panjang Kini Bersaing di Kategori Utama
-
Jadwal Gokil Prilly Latuconsina yang Bikin Oleng: Urus FFI, Syuting Film Horor hingga Tugas Kuliah