Suara.com - Paula Verhoeven kembali menyinggung soal pasangan yang narsistik atau NPD. Sontak sosok NPD yang dimaksud Paula langsung mengarah kepada Baim Wong.
Seperti diketahui, proses perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven masih berlangsung. Proses yang berlangsung hampir lima bulan itu berlangsung alot karena keduanya berebut hak asuh anak.
Sejak pisah rumah dengan Baim Wong, Paula Verhoeven jarang bertemu dua putranya. Bahkan baru-baru ini, Paula mengaku sudah tiga bulan tidak bertemu Kiano dan Kenzo.
Melalui Instagram Story pada Selasa (18/2/2025), Paula Verhoeven me-repost postingan yang berisi tentang alasan orang narsistik atau NPD tidak suka pasangannya maju dan berkembang.
Sikap tersebut berbeda dengan perkenalan awal. Di fase PDKT, orang NPD biasanya menunjukkan dukungan dan pujian, tetapi berbeda ketika sudah menjadi pasangan.
"Narsistik hyper sensitive, mudah sekali merasa iri dan dengki," merupakan alasan yang pertama.
"Narsistik butuh selalu merasa sebagai superior, jadi kamu harus jatuh serendah-rendahnya ada di bawahnya dia," lanjut postingan yang dibagikan Paula Verhoeven tersebut.
Paula Verhoeven seolah sedang curhat bahwa selama ini hidupnya dikendalikan oleh pasangan. Apabila Paula lebih sukses, pasangannya yang mana mengarah kepada Baim Wong merasa sulit memegang kendali.
Baca Juga: Paula Verhoeven Terus Berkarya di Tengah Proses Cerai, Intip 3 Bisnis yang Digelutinya
"Narsistik sangat eksploitatif terhadap waktumu. Semakin kamu sibuk semakin sulit untuk mereka eksploitative terhadap waktumu," adalah alasan keempat sosok NPD tidak suka pasangannya berkembang.
Terbukti setelah berpisah dari Baim Wong, Paula Verhoeven semakin sibuk berkarya. Paula yang seorang model bahkan kini punya brand sendiri bernama Amapola.
Sedangkan ketika menikah dengan Baim Wong selama enam tahun, Paula Verhoeven justru membatasi kegiatannya di dunia modelling. Kala itu Paula beralasan sibuk menjadi ibu rumah tangga dan membantu bisnis Baim.
Bukan kali ini saja Paula Verhoeven membagikan postingan tentang Narsistik atau NPD. Berawal dari kecurigaan netizen, Paula belakangan seolah menyetujui pendapat bahwa Baim NPD sehingga sering membagikan postingan yang berkaitan.
Dugaan netizen bermula dari Baim Wong yang tak segan mengumbar aib Paula Verhoeven saat bercerai sehingga diledek cari perhatian atau caper. Cap Narsistik atau NPD lantas diberikan kepada Baim, bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
7 Momen Kompak Baim Wong dan Paula Verhoeven Momong Anak-anak Bedua, Beri Kode Rujuk?
-
Pro Kontra Soal Rujuk, Followers Baim Wong dan Paula Verhoeven Beda Permintaan
-
Baim Wong Pamer Kebersamaan, Paula Verhoeven Malah Curhat 3 Minggu Tak Ketemu Anak
-
Respons Mengharukan Paula Verhoeven Setelah Baim Wong Unggah Foto Keluarga
-
Baim Wong Dihujat Perkara Penampilan Buah Hatinya: Dekil Banget!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier
-
Cerai dan Nafkahi Anak Rp 50 Juta, Bedu Pilih Hidup Sederhana di Kontrakan
-
DPD Keluhkan Ruangan Sempit, Purbaya Balas Santai: Mau Pindah ke IKN Duluan? Silakan Pak
-
Bukan Rencana Awal, Once Mekel Ungkap Alasan Haru Pilih TPU Tanah Kusir Jadi Makam Mertua
-
Habib Jafar Akui Beda Sikap saat Onad dan Coki Pardede Kena Kasus Narkoba: Adil Bukan Berarti Sama
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar
-
Once Mekel Beberkan Kronologi Meninggalnya Ayah Mertua, Sempat Cuci Darah