Suara.com - Laporan Denny Sumargo atas dugaan pengancaman yang dilakukan Farhat Abbas sudah dipertimbangkan penyidik Polda Metro Jaya untuk naik sidik. Sang artis beserta tim kuasa hukumnya pun berharap proses hukum benar-benar masuk tahap penyidikan sehingga Farhat segera ditetapkan jadi tersangka.
"Jika memang penyidik melihat unsur pidananya sudah cukup jelas, minimal memenuhi dua alat bukti yang cukup, itu akan ditetapkan sebagai tersangka," ujar kuasa hukum Denny Sumargo, Sogi Bagaskara di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (27/2/2025).
Pihak Denny Sumargo juga melihat tidak ada itikad baik dari Farhat Abbas untuk menyelesaikan masalah mereka. Bahkan, Farhat dua kali mangkir dari panggilan pemeriksaan atas laporan lelaki yang biasa disapa Densu.
"Dari tahap penyelidikan ini, terlapor sudah tidak ada itikad baik untuk menghormati proses hukum," kata Sogi Bagaskara.
Denny Sumargo juga merasa dipermainkan Farhat Abbas dengan pernyataan yang tidak masuk akal.
"Yang kami lihat, sepertinya mereka memang ingin menekan dan mempermainkan kami. Dia kan pernah bilang, dia tidak akan datang kalau klien saya belum dipanggil. Sedangkan faktanya, sampai hari ini klien kami memang belum dapat panggilan. Jadi, ya ngapain datang?," imbuh Sogi Bagaskara.
"Kalau dia bilang antre dulu, klien saya harus datang ke laporan dia dulu, saya enggak mau komentar lah. Saya bingung," ucap Sogi heran.
Tidak ada kata damai lagi dari Denny Sumargo untuk Farhat Abbas. Suami Olivia Allan ini merasa Farhat memang harus mendapat efek jera.
Baca Juga: Dilaporkan Denny Sumargo, Farhat Abbas Dua Kali Mangkir Pemeriksaan
"Kalau misal dia bilang kami mau ngajakin damai, dia terlalu pede. Dia kan pernah bilang, katanya dia blokir kami. Mau enggak diblokir pun, saya juga enggak akan WhatsApp dia," tutur Sogi Bagaskara.
Sebagai pengingat, Farhat Abbas dan Denny Sumargo mulai berseteru usai ikut mengurus kisruh dugaan penyalahgunaan donasi Rp1,5 miliar oleh Agus Salim.
Denny Sumargo menganggap keberadaan Farhat Abbas di kubu Agus Salim malah memperkeruh perseteruan sang korban penyiraman air keras dengan Pratiwi Noviyanthi. Setahu Densu, kedua pihak sudah bisa menyelesaikan masalah setelah diundang ke podcast-nya.
Masalah memanas setelah Denny Sumargo kedapatan menghina Farhat Abbas dengan kata 'tae'. Farhat yang keberatan membalas hinaan Densu dengan ancaman akan menghajarnya kalau bertemu.
Denny Sumargo kemudian memenuhi tantangan Farhat Abbas dengan datang mengunjungi rumahnya. Namun, kunjungan Densu dianggap Farhat sebagai perbuatan tidak menyenangkan dan sarat ujaran kebencian.
Farhat Abbas lantas melaporkan Denny Sumargo ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 7 November lalu. Laporan Densu di Polda Metro Jaya adalah balasan terhadap upaya hukum yang Farhat ambil.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Denny Sumargo, Farhat Abbas Dua Kali Mangkir Pemeriksaan
-
Girang Firdaus Oiwobo Dipecat KAI, Farhat Abbas Beri Sindiran Menohok: Tarzan Kota!
-
Semprot Firdaus Oiwobo yang Naik Meja Pengadilan, Farhat Abbas: Bikin Malu Rambut Gondrong
-
Kecam Razman Nasution yang Bikin Gaduh Ruang Sidang, Farhat Abbas: Adegan Brutal
-
Abidzar Al Ghifari di Mata Ariel Tatum: Kelihatannya Urakan, Padahal Aslinya...
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih