Suara.com - Kedatangan Yoo Yeon Seok ke Tanah Air begitu dinantikan oleh para penggemar setianya. Kini, dia akhirnya ke Jakarta dalam rangka fan meeting.
Jelang acara tersebut, FriedRice Entertainment dalam postingannya mengungkap daftar harga tiket berjumpa sang aktor.
"Jakarta, bersiaplah – Yoo Yeon Seok akan datang," tulisnya mengawali di Instagram.
"Yeondookies, apakah kalian siap untuk bertemu langsung dengan bintang kesayangan 'When The Phone Rings' dan 'Hospital Playlist' dan membuka kode rahasia bersama?" sambungnya lagi.
Di situ tertera harga tiket fan meeting Yoo Yeon Seok terbagi menjadi lima kategori.
Kategori termahal ada VIP yang dihargai Rp 3 juta. Lalu disusul Cat 1 yang dijual senilai Rp 2,4 juta.
Kemudian ada Cat 2 yang dibanderol Rp 1.950.000 serta Cat 3 dengan harga Rp 1,7 juta.
Sedangkan tiket termurah sendiri ada kategori Cat 4. Harganya Rp 1,2 juta.
Dari informasi yang dihimpun, penjualan tiket akan dibuka pada 12 Maret 2025 di situs Loket.com.
Baca Juga: Rundown Acara Fan Meeting Hwang In Yeop yang Digelar di Jakarta Besok
"Semua harga tiket belum termasuk Pajak Pemerintah, Biaya Platform, dan Biaya Kenyamanan," tutur FriedRice Entertainment.
Seperti diketahui, acara bertajuk 2025 YOO YEON SEOK FANMEETING [The Secret Code : Y] ASIA TOUR IN JAKARTA ini dijadwalkan digelar di Jiexpo Theatre, Jakarta.
Tepatnya, Yoo Yeon Seok akan menyapa penggemarnya pada 5 April 2025 sekira pukul 19.30 WIB.
Berita Terkait
-
Lee Jun Hyuk Umumkan Fan Meeting, Fans Heboh: Jakarta Please!
-
Harga Tiket Fan Meeting Lee Min Ho di Indonesia, Termurah Dijual Rp 850 Ribu
-
Yoo Yeon Seok Gelar Fan Meeting di Jakarta Selepas Lebaran, Catat Tanggalnya!
-
Selain Mini Konser, Kandis Berniat Gelar Fan Meeting di Indonesia
-
Gelar Fan Meeting di Jakarta, Hwang In Yeop Mau Boyong Keluarga Liburan ke Bali
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan