Suara.com - Komposer Andi Rianto baru saja merilis album bertajuk 'Symphony From the Heart'. Ini merupakan karya terbaru setelah album terakhirnya hadir pada 2005.
Andi Rianto menjelaskan, hadirnya album 'Symphony From the Heart' bahkan menjadi momennya buka puasa. Sebab merujuk pada perilisan album terakhir, ini berati sudah 20 tahun sang maestro tak membuat album.
"Kalau dibilang (buka puasa) iya, (karena) album terakhir saya 2005 memang takes time semuanya butuh proses tapi alhamdulillah hari ini bisa rilis, 11 lagu," kata Andi Rianto ditemui di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (21/3/2025).
Terciptanya album 'Symphony From the Heart' tersebut tidak terlepas dari album Andi Rianto sebelumnya di 2025. Dua karya ini memiliki keterikatan dalam segi musik maupun cerita di lagu.
"Kenapa judulnya Symphony From The Heart, karena album saya yang pertama adalah interlude dari hati tahun 2005," kata Andi Rianto.
"Saya selalu bilang kita itu kalau buat musik harus jujur jadi buat saya gak salah kalau saya menamakan album ini symphony from the heart," imbuhnya.
Andi Rianto juga menjelaskan, album 'Symphony From the Heart' merupakan proyek kompilasi yang melibatkan sejumlah musisi.
Dalam kesempatan peluncuran album ini, Andi Rianto memperkenalkan Lyodra Ginting dan Rony Parulian sebagai pengisi lagu di album.
Lyodra Ginting dan Rony Parulian menyanyikan lagu 'Kau Selau di Hati'. Ada juga single 'Sampai di Sini' yang dinyanyikan secara solo oleh juara 3 Indonesian Idol 2022-2023 tersebut.
Baca Juga: Romantis, Lyodra dan Randy Martin Rayakan Momen Natal Bersama
Keputusan Andi Rianto memilih kedua penyanyi ini karena kedekatan mereka dalam proyek-proyek sebelumnya. Sehingga, membuat proses penggarapan lagu berjalan lebih mudah.
"Ini sebenernya berawal dari 2023 saya ada konser, salah dua penampilannya adalah Rony Parulian dan Lyodra. Di saat awal saya sangat ingin menduetkan Lyodra dan Rony," kata Andi Rianto.
Pada Desember 2023, Andi Rianto memutuskan untuk mewujudkan ide tersebut. Ia kemudian bertemu dengan Lyodra Ginting dan Rony Parulian pada Agustus 2025.
"Kita langsung workshop, terus aku langsung ada melodinya. Kita bikin lagu buat wedding, buat anniversary, Kau Selalu Di Hati," kata Andi Rianto.
Maka setelah itu, tercipta lah lagu 'Kau Selau di Hati' yang baru saja rilis.
Lyodra Ginting menerangkan sudah beberapa kali bekerjasama dengan Andi Rianto. Tentu ini menjadi pekerjaan yang menggembirakan karena sudah saling memahami.
Berita Terkait
-
7 Artis Ikut Misa Rabu Abu 2025, Tunjukkan Tanda Salib di Dahi
-
Profil El Putra Sarira Pemeran Film Rangga & Cinta, Pernah Viral Bareng Lyodra Ginting
-
Ortu Lyodra Ginting Jual Baju Bekas Putrinya di Medsos, Harganya Bikin Jatuh Harga Diri
-
Sikap Romantis Randy Martin ke Lyodra di Budapest Bikin Baper, Bak Dunia Milik Berdua
-
Randy Martin Pamer Kemesraan Bareng Lyodra Jelang Valentine
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert