Sementara itu, Norma: Antara Mertua dan Menantu adalah film terbaru Tissa Biani yang siap tayang di bioskop pada libur Lebaran mendatang.
Tissa sendiri sudah banyak membintangi banyak film terkenal dan sudah terbukti keren kemampuan aktingnya.
Aktris cantik kelahiran tahun 2002 ini pernah membintangi film hits Makmum, KKN di Desa Penari, Agak Laen, Perayaan Mati Rasa, dan lainnya.
Film Norma: Antara Mertua dan Menantu sudah lama diantisipasi karena merupakan kisah nyata yang viral sejak 2022.
Disutradarai oleh Guntur Soeharjanto, film ini berkisah tentang Norma Risma yang dikhianati oleh suami dan ibu kandungnya sendiri.
Tissa Biani akan memerankan Norma. Sedangkan Yusuf Mahardika berperan jadi suami Norma yakni Rozy, dan Wulan Guritno akan menjadi Rihanah, ibu kandung Norma.
Tissa Biani sendiri bilang dia sempat meminta izin dan bertemu dengan orangnya langsung.
Pasalnya, calon mantu Ahmad Dhani ini ingin mengantongi restu Norma Risma selaku pemilik cerita asli di film ini dulu sebelum melakoni perannya.
"Jadi minta izin dulu supaya jalan ke depannya dikasih kelancaran," kata Tissa Biani menjelaskan saat konferensi pers film ini kemarin.
Baca Juga: Cara Tissa Biani Dalami Peran Norma Risma di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu
Perjuangan pemain film Dear Imamku ini saat melakoni peran Norma juga dibilang tidak mudah. Mengingat, Tissa harus melakoni banyak adegan menangis yang membuatnya lelah.
Tissa Biani bahkan sempat hampir menyerah saking capeknya karena air matanya sudah nggak mau keluar. Namun, calon ipar El Rumi ini beryukur karena mendapatkan dukungan dari lawan mainnya.
Dukungan dari Yusuf Mahardika dan Wulan Guritno yang membuat pemain serial Alpha Girls ini merasa kuat buat melanjutkan syuting lagi.
"Tapi support dan dukungan dari mereka yang bikin aku semakin maju lagi. Padahal aku di tengah-tengah proses syuting adalah momen capek banget ngejalanin syuting ini," ungkap Tissa Biani.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
Tissa Biani Hampir Menyerah Mainkan Peran Norma Risma di Film Norma: Antara Mertua dan Menantu
-
Nunung Kaget Diajak Main Film Norma Antara Mertua dan Menantu: Aku yang Selingkuh?
-
Curhatan Maia Estianty Dekat dengan Orang NPD, Diungkit Buntut Ahmad Dhani Sindir Ariel NOAH
-
3 Calon Menantu Maia Estianty Buka Puasa Bareng, Penampilan Alyssa Daguise Dipuji Berkelas
-
5 Daftar Film Indonesia Tayang Lebaran 2025, Siap Bersaing!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar
-
Teman Rasa Pacar, Titi DJ Sebut Thomas Djorghi Satu-satunya Lelaki di Hati
-
Vidi Aldiano Menangis Baca Dukungan Publik Usai Putuskan Rehat
-
Viral Gus Muda Jombang Bilang Rokok Tauhid Allah, Setiap Asapnya Disebut Dzikir
-
4 Perjalanan Pahit Nikahi Clara Shinta Versi Mantan, Kini 'Balas Dendam' Gugat Harta Bersama
-
Sebelum Putuskan Rehat, Vidi Aldiano Ngotot Syuting Episode Terakhir Podhub
-
Profil Jaafar Jackson, Keponakan Michael Jackson Perankan Sang Raja Pop