Suara.com - Isyana Sarasvati menjadi pengisi acara di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia vs Bahrain pada hari ini, Selasa (25/3/2025).
Pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 sebelumnya, Timnas Indonesia dibantai Australia dengan skor 1-5.
Tak heran jika kini para suporter Timnas Indonesia banyak yang merasa pesimis dengan pertandingan selanjutnya melawan Bahrain.
Namun adanya Isyana sebagai pengisi acara diharapkan bisa membuat semangat pemain dan suporter kembali menyala.
Kabar mengenai Isyana yang menjadi pengisi acara dalam laga Timnas Vs Bahrain di Gelora Bung Karno (GBK) itu diinformasikan langsung melalui akun Instagram resmi Timnas Indonesia.
“Partai Kandang Garuda! Datang lebih awal untuk menyaksikan special performance @isyanasarasvati, will be performing right before the match,” tulis pengumuman tersebut dikutip pada Selasa (25/3/2025).
Warganet yang mengetahui bahwa Isyana Sarasvati yang menjadi pengisi acara lalu mendadak mewanti-wanti penyanyi tersebut.
Akun @MafiaWasit meminta agar Isyana tidak menyanyikan lagu miliknya yang berjudul “Tetap Dalam Jiwa”
Baca Juga: 3 Kerugian Timnas Indonesia jika Patrick Kluivert Pilih Emil Audero Dibanding Maarten Paes
“Isyana Sarasvati besok di GBK kalau nyanyiin lagu ini lihat sikon ya!” tulis akun tersebut dikutip pada Selasa (25/3/2025)
Lagu “Tetap Dalam Jiwa” itu dianggap memiliki makna yang dalam dan menyedihkan karena mengingatkan kembali dengan kegagalan Timnas sebelumnya dan juga kenangan dengan pelatih sebelumnya, Shin Tae Yong.
“Kalau Timnas Indonesia kalah lawan Bahrain batalin aja sesi lagu ini, makin mbrebes mili nanti!!” lanjutnya.
Lucunya, akun tersebut justru menyarankan agar Isyana bisa menyanyikan lagu yang didedikasikan untuk pelatih Timnas terdahulu, Shin Tae Yong.
“Ganti aja dengan lagu “Mengapa Harus Shin Tae-yong.” ujar akun tersebut.
Unggahan akun tersebut memantik perhatian warganet lainnya.
Banyak yang setuju jika lagu Isyana tersebut akan mengingat kembali momen saat Timnas Indonesia di bawah pelatih Shin Tae Yong.
Namun ada juga yang beranggapan jika lirik lagu tersebut dikhawatirkan akan membuat Timnas kal sama seperti saat melawan Australia kemarin.
“Kayaknya emang sengaja dipilih lagu ini untuk mengenang masa kepelatihan STY,” ujar akun @Far_a***
“Iyaa, tolong yaaa mbak is. Semoga aja sih timnas indonesia menang,” komen akun @Hahi***
“Tak pernah terbayang akan seperti ini akhirnya, sesuai lirik lagu Isyana saat kita dibantai Australia,” kata akun @andr***
“Bila memang harus terpisah kau kan tetap ada didalam jiwa (Shin tae Yong)” ujar akun @tidak***
“Kayaknya gak bakal bawain lagu ini, liriknya mengarah ke STY banget wkkwkw,” kata akun @atth***
Hujatan kepada Pelatih Patrick Kluivert
Timnas Indonesia harus menerima kekalahan atas Australia dengan skor 1-5 pada laga yang berlangsung di Sydney Football Stadium, Australia, Kamis (20/3/2025)
Kekalahan telak tersebut membuat suporter Timnas dan pencinta sepak bola Tanah Air ramai-ramai mengungkapkan kekesalannya kepada pelatih baru Timnas, Patrick Kluivert.
Usai kalah dari Australia, tagar #KluivertOut sempat menggema di media sosial. Berbagai kalangan mulai dari masyarakat hingga figur publik ramai-ramai mengungkapkan kekecewaannya terhadap pelatih Timnas tersebut.
Peran Kluivert sebagai pelatih baru dinilai tidak bisa menggantikan posisi Shin Tae Yong yang sebelumnya berhasil mengantarkan Timnas ke posisi yang jauh lebih baik.
Hal tersebut membuat suporter Timnas Indonesia hingga saat ini belum bisa move on dari Shin Tae Yong.
Sementara itu, Timnas Indonesia Vs Bahrain akan berlangsung pada hari ini, Selasa (25/3/2025) di GBK.
Pertandingan tersebut menjadi salah satu pertandingan yang ditunggu-tunggu karena sebelumnya Timnas Indonesia sempat kalah dari Bahrain.
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
3 Alasan Kluivert Harus Mainkan Trio Ridho-Hubner-Idzes di Laga Melawan Bahrain, Bisa Menebak?
-
2 Faktor Krusial Bisa Bantu Timnas Indonesia Libas Bahrain
-
Jadwal Berubah, Jam Berapa Kick Off Timnas Indonesia vs Bahrain?
-
Psywar Dragan Talajic Jelang Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Timnas Indonesia dan Bahrain Tukar Warna di GBK
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar