Suara.com - Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana belakangan ini disorot publik usai kedapatan terbata-bata dan gugup saat berbicara di depan umum. Terlebih ketika menggunakan bahasa Inggris.
Gaya berbicara sang menteri dianggap tidak menggambarkan seorang pemimpin yang seharusnya tegas dan lugas. Ia juga dicibir karena terkesan membaca teks di kala berpidato.
Pada momen tersebut, Menpar Widiyanti tengah mengkritik aksi Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang membongkar tempat wisata Hibisc Fantasy, Puncak, secara sepihak.
"Menurut pandangan kami pembongkaran ini tidak boleh sebenarnya dilakukan secara sepihak, terlebih jika legalitas suatu usaha sudah diurus dengan sah," tuturnya sambil tersenyum, dikutip dari postingan akun TikTok @bewara_pangalengan pada Rabu (26/3/2025).
"Pembongkaran sepihak bisa menjadi preseden buruk bagi iklim investasi untuk berusaha di Indonesia. Namun kami juga mengimbau destinasi wisata untuk selalu mematuhi aturan yang berlaku dan memenuhi semua perizinan dasar yang diwajibkan," sambungnya sambil membaca dari layar tablet-nya.
Dalam potongan video tersebut, terekam pula detik-detik Widiyanti menjawab pertanyaan mengunakan bahasa Inggris.
"So, I understand that, um, the ministry, uh, Indonesian, um, cabinet and ministry, uh," ucap Widiyanti sambil menghela napas dan memperbaiki posisi kacamatanya. Ia juga sempat melihat ke atas mengisyaratkan sedang berpikir keras.
Kemampuan berbicara Widiyanti pun menuai kritik tajam dari warganet.
"Bu izinkan kami untuk membantu ibu dalam hal public speaking. Mohon team-nya menghubungi kami ya bu," saran dari akun penyedia jasa public speaking, @bicaraitumudah.
Baca Juga: Grogi Berbahasa Inggris, Harta Kekayaan Menteri Pariwisata Widiyanti Sentuh Rp 5,4 Triliun
"Bu kalo ngomongnya based on text, langsung bagiin aja lah file pdf-nya," imbuh kata warganet yang lain.
"Padahal beliau kuliahnya di California, pengusaha berbagai lini sektor, kekayaannya 5 triliun," ujar warganet lainnya.
Latar belakang pendidikan Widiyanti Putri Wardhana
Apa yang dikatakan oleh warganet tersebut benar, bahwa Widiyanti merupakan lulusan perguruan tinggi luar negeri yang bahasa ibunya adalah bahasa Inggris.
Widiyanti meraih gelar Bachelor of Science di bidang Administrasi Bisnis dari Pepperdine University pada 1993.
Itu adalah sebuah universitas bergengsi yang terletak di Malibu, California. Universitas ini dikenal luas memiliki reputasi yang sangat baik di tingkat internasional.
Berita Terkait
-
Sudah Capek, Razman Arif Nasution Desak Polisi Percepat Laporannya Terhadap Nikita Mirzani
-
Raffi Ahmad Geret Desta dan Ariel NOAH dalam Rapat Bareng Menteri, Kinerja Dipertanyakan
-
Komentar Menohok Nikita Mirzani saat Menteri Terkaya Pidato: Kalah Sama Gue!
-
7 Gaya Old Money Menpar Widiyanti Putri Wardhana, Menteri Terkaya di Kabinet Prabowo
-
Suami Widiyanti Wardhana Ternyata Bos Tambang dengan Kekayaan Triliunan
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
VIRAL: Istri Bongkar Aib Suami Hedon! Pengangguran dan Poroti Uang Mertua Demi Hidup Mewah
-
Satu Langkah Menuju Halal, Intip Potret Mesra Brisia Jodie dan Jonathan Alden untuk Buku Nikah
-
Kini Jadi Terdakwa, Razman Arif Nasution Bikin Laporan Baru ke ES, SC dan A
-
Tak Puas di Bidang Kuliner, Ayu Aulia Buka Salon hingga Butik
-
Ammar Zoni Masih Dipenjara, Ibu Angkat Doakan Bisa Nikah Tahun Depan
-
Profil Ayaka Kawakita, Bintang JAV yang Diduga Jadi Selingkuhan Atlet Voli Jepang
-
Raisa Tulis Perasaannya Mentah-Mentah di ambiVert, Sindir Habis Hamish Daud?
-
P Diddy Nyaris Tewas di Sel Penjara! Lehernya Diancam Digorok
-
Jadi Refleksi Tentang Pengorbanan dan Kemanusiaan, Tumbal Darah Bukan Sekadar Film Horor
-
Edwin Super Bejo Jadi Komentator Julid Artis Usai Post Power Syndrome, Ayu Ting Ting Ikut Kena