Suara.com - Ayu Aulia semakin serius dalam membuktikan bahwa Lisa Mariana berbohong soal pernyataannya memiliki anak dari Ridwan Kamil.
Dari hasil investigasi, perempuan 32 tahun tersebut menemukan sosok diduga ayah kandung Celine Azzura, anak pertama Lisa Mariana yang diklaim merupakan anak Ridwan Kamil.
Menurut Ayu Aulia, laki-laki tersebut muncul tak lama setelah Lisa Mariana membuat kehebohan soal Ridwan Kamil.
Laki-laki yang namanya disamarkan menjadi Rosalino, menuliskan komentar dalam unggahan Instagram Lisa bahwa dia lah ayah kandung Celine Azzura.
Hal ini disampaikan Ayu Aulia saat menggelar konferensi pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Ayu membawa sejumlah bukti demi menguatkan pernyataannya.
"Beberapa waktu setelah LM menyatakan RK memiliki anak dari hubungan dengan dirinya, komentar muncul dalam salah satu postingan akun Instagram yang mempertanyakan anak tersebut," kaya Ayu Aulia.
"Kata Rosalino (nama lelaki tersebut, disamarkan) 'katanya Celine anak gue, Ca, mana yang benar?' Ca itu adalah LM," ucapnya menyambung.
Ayu Aulia langsung menghubungi Rosalino dan meminta keterangan lebih lanjut.
Berdasarkan hasil investigasinya, Ayu Aulia menemukan bahwa Lisa Mariana sempat menyuruh Rosalino menghapus komentar tersebut, namun tidak dilakukan.
Baca Juga: Lisa Mariana Operasi Belah Lambung, Geram Dihujat Netizen Kelewat Gemuk
Dari Rosalino, Ayu Aulia mendapatkan sejumlah bukti lainnya berupa perhatian Rosalino terhadap Celine yang dia anggap anak kandungnya.
Adapun Lisa Mariana sendiri yang awalnya mengaku pada Rosalino bahwa dia tengah berbadan dua hasil dari hubungannya dengan lelaki tersebut.
Rosalino juga akhirnya bertanggung jawab dan memberikan nafkah kepada Celine Azzura secara rutin lewat Lisa Mariana.
"Di sini juga terlihat pada bulan November 2024, laki-laki tersebut selalu menanyakan kabar dan perkembangan dari anak itu. Silakan lihat di sini," ungkap Ayu.
"Nah, (Rosalino kirim pesan kepada Lisa) 'Bagaimana kabarnya?', 'Selamat ulang tahun anak cantik, Celine', seperti itu. Kalau tidak ada hubungan kan saya rasa tidak mungkin," tambahnya.
Sebelumnya, mantan kekasih Zikri Daulay tersebut juga menemukan bukti bahwa Lisa Mariana berbohong soal kehamilannya pada Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Elly Sugigi Terkejut Lihat Penampilan Terkini Lisa Mariana, 4 Tahun Lalu Sempat Terbius Pesonanya
-
Hotman Paris Sarankan Atalia Praratya Mencotek Istrinya: Jangan Paksa Memilih
-
Sampai Ngamuk, Hotman Paris Akhirnya Buka Aib Lisa Mariana yang Disimpan Lama
-
Seorang Teman Bongkar Paras Lisa Mariana sebelum Oplas dan Bertemu Ridwan Kamil: Bikin Pangling
-
Jejak Digital Diduga Saksi Bisu Pertemuan Lisa Mariana dan RK di Kamar Hotel
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV
-
Rekayasa Oknum! Ammar Zoni Tuntut Bukti CCTV Rutan, Sebut Jadi Kunci Kebenaran Kasus Narkoba
-
Penjual Sempat Dijejali, Viral Es Kue Jadul Pakai Bahan Spons Berbahaya Ternyata Hoax