Suara.com - Seiring laporan polisi Ridwan Kamil atas Lisa Mariana terkait dugaan kasus pencemaran nama baik, Atalia Praratya mendadak menuliskan pesan haru.
Lewat akun Instagram-nya, Atalia Praratya membagikan sejumlah potret perjalanan rumah tangganya dengan Ridwan Kamil semenjak 7 Desember 1996.
Unggahan tersebut dimulai dari foto pernikahan, kelahiran anak pertama yakni Emmeril Kahn Mumtadz, pertumbuhan anak keduanya, Camilia Laetitia Azzahra, hingga Ridwan Kamil menjabat posisi penting di pemerintahan.
Atalia Praratya menyertai unggahan tersebut dengan pesan haru tentang perjalanan rumah tangganya dengan Ridwan Kamil selama 27 tahun.
"27 tahun bukan perjalanan yang mudah," tulis Atalia Praratya di Instagram.
Dalam ungggahan tersebut, Atalia Praratya terkesan menegaskan jika rumah tangganya dengan Ridwan Kamil tidak akan berakhir di meja hijau meski diterpa isu perselingkuhan.
Atalia Praratya berharap, rumah tangganya dengan mantan Gubernur Jawa Barat tersebut dapat bertahan hingga maut memisahkan kelak.
"Semoga kita bisa menua bersama, sampai ajal memisahkan kita," tutur Atalia Praratya.
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian warganet mengutarakan perasaan simpati kepada Atalia Praratya.
Baca Juga: Konflik Panas, Ridwan Kamil Bantah Skandal dengan Lisa Mariana, Tempuh Jalur Hukum!
"Bertahan ya, bu. Badai di luar memang kencang. Tapi, kita punya Allah," tulis seorang warganet. "Semoga menua bersama terus," komentar warganet lain.
"Ibu wanita hebat. Tetap semangat ya, bu cinta. Aku yakin ibu pasti kuat, ada Allah yang selalu di sampingmu," ujar warganet yang lainnya.
Untuk informasi tambahan, Ridwan Kamil melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri pada Jumat (11/4/2025). Namun, kabar tersebut baru terungkap tujuh hari kemudian lewat kuasa hukumnya, Muslim Jaya Butarbutar.
"Pak Ridwan Kamil benar membuat laporan ke Bareskrim Mabes Polri," kata Muslim Jaya Butarbutar saat ditemui awak media pada Jumat (18/4/2025).
Ridwan Kamil melaporkan Lisa Mariana dengan Pasal 51 Ayat (1) Juncto Pasal 35 dan/atau Pasal 48 Ayat (1), (2) Jo Pasal 32 Ayat (1), (2), dan/atau Pasal 45 Ayat (4) jo. Pasal 27A Undang-Undang (UU) Nomor 1 Tahun 2024 tentang Informasi dan Teknologi Elektronik (ITE).
"Terhadap orang yang melawan hukum dan secara sengaja menyebarkan (informasi) tanpa fakta hukum terkait klien kami memiliki anak yang merugikan nama baik klien kami yang diduga dilakukan oleh inisial LM," imbuh Muslim Jaya Butarbutar.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Ridwan Kamil ke Polisi, Lisa Mariana Curhat Bawa-Bawa Ustaz Ini
-
Lisa Mariana Bantah Pengakuan Revelino Tuwesey sebagai Ayah Biologis Anaknya: Mau Pansos!
-
Pengakuan Mengejutkan! Pria Ini Klaim Dirinya Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Bukan Ridwan Kamil?
-
Konflik Panas, Ridwan Kamil Bantah Skandal dengan Lisa Mariana, Tempuh Jalur Hukum!
-
Akhirnya! Ridwan Kamil Buka Suara dan Tempuh Jalur Hukum Soal Tudingan Lisa Mariana
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI