Suara.com - Luna Maya dan Maxime Bouttier akan segera menikah di Bali. Namun sayangnya, hingga kini keduanya masih pelit bicara mengenai rencana pernikahan tersebut.
Bahkan, Kantor Urusan Agama (KUA) Mampang, Jakarta tempat Luna Maya dan Maxime Bouttier mengajukan rekomendasi nikah pun tidak diizinkan menyampaikan informasi tentang hal itu ke awak media.
"Sesuai permintaan keduanya, untuk menjaga privasi pernikahan mereka mulai dari akad sampai resepsi," ujar Kepala KUA Mampang, Sanwani Soehaly ditemui di kantornya, Kamis (24/4/2025).
Luna Maya dan Maxime Bouttier cuma menggelar pernikahan untuk orang-orang terdekat mereka saja agar suasana sakral tetap terjaga.
"Keduanya menginginkan vibes akad nikah itu lebih sakral dan lebih syahdu," kata Sanwani Soehaly.
Detail pernikahan nantinya akan disampaikan sendiri oleh Luna Maya dan Maxime Bouttier setelah rangkaian acara selesai. "Nanti pada saatnya, mereka akan share," imbuh Sanwani.
Sebelumnya diberitakan, Luna Maya dan Maxime Bouttier sudah meminta surat rekomendasi nikah dari KUA Mampang pada Selasa (22/4/2025).
"Sudah disampaikan ke kami pihak KUA, permohonan rekomendasi nikah atau numpang nikah," ucap Sanwani.
Baca Juga: Segera Menikah, Ini 7 Fakta Rencana Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Menurut KUA Mampang
Surat rekomendasi nikah Luna Maya dan Maxime Bouttier sama-sama dimohonkan oleh perwakilan masing-masing.
"Diajukan dari kuasa kedua belah pihak, yakni kuasa dari pihak Maxime dan kuasa dari pihak Luna," kata Sanwani.
Sama seperti informasi yang sudah beredar, Luna Maya dan Maxime Bouttier meminta rekomendasi untuk menggelar pernikahan di Bali.
"Mereka mengajukan surat rekomendasi untuk pernikahan, yang Insyaallah akan dilaksanakan di Provinsi Bali," imbuh Sanwani.
Baru disampaikan oleh pihak KUA Mampang soal rencana perkawinan Luna Maya dan Maxime Bouttier yang akan digelar bulan depan.
"Bulannya, Insya Allah nanti Mei. Kan pendaftaran rekomendasi pernikahan minimal 10 hari kerja," tutur Sanwani Soehaly.
Berita Terkait
-
Segera Menikah, Ini 7 Fakta Rencana Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Menurut KUA Mampang
-
KUA Pastikan Luna Maya dan Maxime Bouttier Nikah Mei, Tanggal Disuruh Jangan Disebar
-
Pernikahan Makin Dekat, Luna Maya dan Maxime Bouttier Urus Surat Rekomendasi Nikah ke KUA Mampang
-
Kenang Masa Pahit Anak Wafat usai Dilahirkan, Najwa Shihab Marah ke Tuhan: Aku Kerja Gila
-
Luna Maya Tadinya Bukan Bintang Utama Film Gundik
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial