Suara.com - Hubungan Awkarin dengan Abyakta Ernoult diduga sudah berakhir.
Asumsi tersebut muncul berdasarkan postingan akun Instagram @playitsafebabynews pada Minggu, 18 Mei 2025.
Di slide pertama, sebuah video memperlihatkan Abyakta Ernoult bersama perempuan yang sama sekali tidak mirip Awkarin.
Videonya minim penerangan seperti mereka sedang berada di sebuah kelab malam.
"Aby sama Karin putus?" tanya akun @shantis***.
"Aby selingkuh? Terus Karin balik sama yang dulu lagi kah?" sahut akun @sabwatulm***.
"Slide pertama Aby? Slide kedua Karin? Karin sama siape itu brengos banget," balas akun @widyae***.
Sedangkan di slide kedua, potret Awkarin dengan seorang pria berkumis diyakini bukan Abyakta Ernoult yang berwajah bule.
Pria yang bersama Awkarin diduga adalah Ariel Nayaka. Keduanya diketahui pernah berpacaran pada 2022 setelah Awkarin putus dari Gangga Kusuma.
Baca Juga: Brisia Jodie vs Awkarin? Water Heater dari Jonathan Alden Bikin Panas!
Ariel Nayaka sendiri dikenal sebagai mantan Erika Carlina. Kabarnya, hubungan Awkarin dengan Erika merenggang karena pacaran dengan mantan kekasih sahabat sendiri.
"Slide ke-2 kayaknya Karin balikan sama siapa itu mantannya Erika," kata akun @bydyadist***.
"Ngapain si balik ke mantan lagi wkwk Karin please jomblo dulu yuk," timpal akun @ronaa***.
"Rugi banget Karin kalo gak sama Nayaka, udah ngorbanin pertemanan sama mbak er," sindir akun @acaciab***.
Hingga berita ini ditulis, Awkarin belum memberikan pernyataan apapun soal nasib hubungannya dengan Abyakta Ernoult.
Awkarin terakhir kali membagikan momen bareng Abyakta Ernoult di Instagram saat mereka merayakan Hari Raya Idulfitri bersama pada akhir Maret 2025.
Postingan mesra Awkarin bareng Abyakta pun masih belum dihapus dari Instagram-nya.
Perjalanan Cinta Awkarin
Karin Novilda Sulaiman atau lebih dikenal dengan nama Awkarin merupakan selebgram kelahiran 29 November 1997.
Ayah Awkarin, Mohamad Sulaiman Abidin, merupakan seorang dokter sekaligus TNI Angkatan Laut berpangkat Kolonel. Ibunya pun dokter gigi bernama Siti Zuchraida.
Adik Awkarin, Zahra Annisya Putri Sulaiman, juga sedang menjalani koas untuk mendapatkan gelar dokter.
Sepanjang kariernya sebagai selebgram, Awkarin menjalin hubungan dengan beberapa pria yang kebanyakan hanya berlangsung setahun.
Awkarin bahkan seperti menghadapi 'kutukan' ulang tahun karena sering putus di bulan kelahirannya.
Awal disorot publik pada 2015, Awkarin menjalin hubungan dengan Deva Viandhika selama dua tahun. Hubungan mereka beda agama.
Awkarin juga pernah pacaran dengan Gaga Muhammad selama lima bulan pada 2016.
Namun Gaga lebih terkenal karena menyebabkan kecelakaan yang membuat mendiang Laura Anna lumpuh.
Noel Ishak kabarnya mantan pacar Awkarin pula. Hanya saja pria yang kini berstatus sebagai suami Shannon Gabriella tersebut kabarnya hanya jadi pelarian Awkarin sebentar.
Yang cukup menggegerkan adalah hubungan Awkarin dan almarhum Oka Mahendra.
Pada 2017, Awkarin berpacaran sekaligus putus dengan Oka. Kepergian Oka untuk selama-lamanya pun setelah putus dari Awkarin.
Hubungan Awkarin dengan Alfi Asyari, putra sulung Wakil Ketua MPR, Mahyudin, lagi-lagi tak berlangsung lama, hanya dua bulan.
Yang kembali menggegerkan publik adalah hubungan Awkarin dan Gangga Kusuma pada 2018-2019, lalu balikan 2021-2022.
Perbedaan agama tak membuat mereka ragu untuk menikah. Sayangnya empat bulan setelah Gangga Kusuma melamar Awkarin, bertepatan dengan ultahnya ke-24, mereka putus.
Usai putus dan sebelum balikan dengan Gangga Kusuma, Awkarin pacaran dengan Sabian Tama putra Wishnutama.
Mereka putus pada akhir tahun 2020 diduga karena Sabian Tama selingkuh. Ariel Nakaya lalu sempat singgah d hati Awkarin.
Sebelum Abyakta Ernoult, Awkarin pernah pacaran dengan Jonathan Alden yang kini menjadi kekasih Brisia Jodie. Lagi-lagi perbedaan keyakinan menjadi penghalang.
Hubungan Awkarin dengan Abyakta Ernoult dimulai setelah putus dari Jonathan Alden pada paruh awal 2024.
Sayang, hubungan asmara Awkarin dan Abyakta Ernoult kemungkinan sudah berakhir. Bagaimana pendapatmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Tag
Berita Terkait
-
7 Potret Artis Salat Id di Hari Raya Idulfitri 2025, Ada Ruben Onsu!
-
Singgung Revisi UU TNI, Awkarin Diserang Gegara Dukung Prabowo Saat Pilpres 2024
-
Serasi Berbusana Pengantin Minang, Awkarin dan Abyakta Ernoult Menikah?
-
Latar Belakang Mentereng Keluarga Awkarin, Ayahnya Baru Dilantik Jadi Kepala RS
-
Lamar Brisia Jodie, Jonathan Alden Malah Ramai Dicibir: Kalau Nikah Kadonya Water Heater
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Andhara Early Umumkan Perceraian dengan Bugi Ramadhana, setelah 14 Tahun Berumah Tangga
-
Sesali Foto Bareng Sitok Srengenge, Sal Priadi Tegaskan Sikap Lawan Kekerasan Seksual
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran
-
MNET Bocorkan Reuni Wanna One di Awal 2026, Reality Show Jadi Proyek Perdana
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi
-
Dilaporkan Istri Sah ke Polisi, Satu Cara Ini Disebut Bisa Selamatkan Inara Rusli dari Jeratan Hukum
-
Sinopsis Wonder Man, Perjalanan Aktor Hollywood Masuk Dunia Superhero
-
Analisis Deolipa Yumara: Kenapa CCTV Ilegal Tetap Bisa Seret Inara Rusli di Kasus Zina