Suara.com - Film Tak Ingin Usai di Sini menampilkan dua sisi seorang Bryan Domani.
Di satu sisi, Bryan begitu bangga karena film yang melibatkan dirinya sebagai produser eksekutif akan tayang sepekan lagi di bioskop.
"Gimana pun entar hasilnya, buat aku, hasil filmnya aja udah berasa banget cintanya," ujar Bryan dalam sesi gala premiere film di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta, Rabu, 28 Mei 2025.
Bryan bersyukur karena diberi kesempatan untuk ikut bergabung dalam jajaran produser film Tak Ingin Usai di Sini.
"Masih kecil ya, jangan dibayangkan kayak yang wah. Tapi ini adalah sebuah langkah awal, karena aku juga pengin belajar tentang industri film dari belakang itu bagaimana," jelas Bryan.
Namun di sisi lain, peran sebagai bintang utama sangat membebani mental Bryan.
"Aku selama syuting jadi males makan, karena sangat depressing," beber Bryan.
Diadaptasi dari karya populer Korea, More Than Blue, Tak Ingin Usai di Sini berkisah tentang kisah cinta mengharukan dan penuh pengorbanan antara Cream (Vanesha Prescilla) dan K (Bryan Domani).
K, dalam alur cerita, dikisahkan sedang berjuang melawan kanker dan divonis sudah tidak bisa bertahan hidup dalam waktu yang lebih lama lagi.
Baca Juga: Jadi Artis Sejak Remaja, Vanesha Prescilla Sempat Alami Gejolak Batin Hingga Harus Vakum 4 Tahun
Sadar masa hidupnya tidak panjang, K memiliki keinginan mulia untuk mencarikan sosok pria yang bisa menggantikan posisinya mendampingi Cream.
Cream sendiri sangat takut ditinggal sendirian, dan hal itu juga yang mendorong K untuk secepat mungkin mencari sosok pengganti untuk menemani sang pujaan hati setelah ia tiada.
Secara garis besar, alur cerita film terpusat pada pengorbanan besar K, yang demi kebahagiaan Cream harus merelakan orang yang paling ia cintai untuk bersama lelaki lain.
Tentunya, bumbu-bumbu konflik muncul karena benturan sisi lain ego K sendiri, yang tidak ingin Cream dimiliki orang lain.
Dengan kisah sedemikian kompleks, Bryan meyakini siapa pun yang memerankan tokoh K akan ikut terbawa suasana, termasuk dirinya.
"Beban yang dibawa K ini lumayan ngefek ke akunya. Maksudnya kayak, emang kayaknya siapa pun yang memerankan karakter K ini bakal merasa sedihnya K," papar Bryan.
Berita Terkait
-
Tak Pakai WA, Vanesha Prescilla Dikeluhkan Sutradara Film karena Sulit Dihubungi
-
Duduk Sebagai Produser, Bryan Domani Emosional Sambut Penayangan Tak Ingin Usai di Sini
-
Vanesha Prescilla Tak Punya Akun WhatsApp, Baru Download Usai Dimohon Sutradara Film
-
Awali Karier Sejak Remaja, Cerita Vanesha Prescilla Pilih Hiatus Akting Sementara
-
Ngarep Bisa Main Film Komedi Romantis, Vanesha Prescilla Sadar Diri: Tapi Aku Gak Lucu
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Profil Aditya Triantoro, Kreator Nussa Rara Pecat Mantan Istri dan Terseret Skandal Pribadi
-
Dapat 2 Standing Ovation, Penampilan Dandy Panjawi di Indonesian Idol Dipuji Mirip Once
-
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
-
Tembus 850 Ribu dalam 5 Hari, Film Alas Roban Siap Capai 1 Juta Penonton
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Cek Fakta: Benarkah Rowan Atkinson 'Mr. Bean' Kencan dengan Mia Khalifa di Kapal Pesiar?
-
Bantah Isu Jadi Istri Kelima Mualem, Intip Profil Lengkap Datin Sri Vie Shantie Khan
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Heboh Video Pernikahan Gubernur Aceh, Vie Shantie Khan Klarifikasi Isu Jadi Istri Baru Mualem
-
Tengku Zanzabella Minta Publik Berempati ke Aurelie Moeremans, Tapi Jangan Tuduh Roby Tremonti