Suara.com - Keberhasilan film animasi Jumbo jadi karya layar lebar terlaris Tanah Air kembali direspons Ernest Prakasa.
Kali ini, Ernest menghidupkan memori ketika dirinya bersaing dengan kreator Jumbo, Ryan Adriandhy di final kompetisi Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) musim perdana di 2011.
Masih lekat dalam ingatan Ernest, bagaimana saat itu Ryan keluar sebagai pemenang dan dirinya jadi juara tiga.
"Di SUCI, @Adriandhy nomer satu, gue nomer tiga," tulis Ernest di X, Minggu, 1 Juni 2025.
Setelah 14 tahun, momen bersejarah itu hadir lagi dalam cerita kehidupan Ryan dan Ernest.
Dengan Jumbo jadi film terlaris Tanah Air, Ernest seperti melihat ulang hasil final SUCI musim perdana, yang menempatkan Ryan di posisi teratas.
Mengingat film Agak Laen yang diproduseri Ernest juga menempati urutan ketiga terlaris, sama seperti posisi sang komika 14 tahun lalu.
"Hari ini, Jumbo udah jadi film nomer satu, sementara Agak Laen di posisi tiga," kata Ernest.
Namun sama seperti sebelumnya, Ernest sama sekali tidak menunjukkan kekecewaan karena kalah bersaing kedua kalinya dengan Ryan.
Baca Juga: Teaser Anyar Beredar, Xiaomi Civi 5 Pro Pamer Baterai Jumbo dan Bodi Tipis
Dengan tegas, Ernest menyebut sudah sepantasnya karya Ryan bertengger di puncak industri perfilman Tanah Air sebagai karya terlaris.
"Selayaknya dan sepantasnya," tutur Ernest.
Ernest Prakasa sebelumnya juga mengucap selamat ketika Jumbo berhasil melampaui jumlah penonton Agak Laen di bioskop pada 11 Mei 2025.
Oleh Ernest, keberhasilan Jumbo dilihat sebagai prestasi yang harus dirayakan siapa pun yang mengenal Ryan.
"Sekarang sudah resmi, Jumbo menyalip Agak Laen. Kekalahan paling menyenangkan. Super proud!," ungkap Ernest kala itu, juga lewat sebuah tulisan di X.
Kini, Jumbo resmi jadi film terlaris Indonesia, meski belum diumumkan berapa jumlah terkini penonton mereka di bioskop.
Berita Terkait
-
Dari Mimpi Masa Kecil Ryan Adriandhy, Jumbo Kini Jadi Film Nomor 1 di Indonesia
-
Tembus 10 Juta Penonton, Jumbo Kian Tipis Salip KKN di Desa Penari
-
Dari Novel ke Film: Kisah 3 Bersaudara Nekat Rampok Orangtua di Titip Bunda di Surga-Mu
-
3 HP Murah Rp 2 Jutaan RAM Jumbo, Harga Terjangkau Performa Handal
-
Hanya 3 Film Ini yang Mampu Tembus 10 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?
-
The Equalizer 2: Ketika Masa Lalu Menjemput di Tengah Badai Mematikan, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis dan Fakta Menarik In Your Radiant Season, Kisah Cinta Lee Sung Kyung dan Chae Jong Hyeop