Suara.com - Usai 17 tahun vakum dari industri hiburan, Rieke Diah Pitaloka kembali main film layar lebar berjudul Agen +62 yang akan tayang pada 3 Juli 2025.
Di film comeback-nya tersebut, Rieke Diah Pitaloka memerankan Martha karakter utama.
Bukan tanpa alasan, Rieke Diah Pitaloka sengaja memutuskan untuk kembali ke dunia sinema karena industri ini dianggap yang telah menghidupinya sejak usia 13 tahun.
"Akhirnya di umur 50 tahun, tahun kemarin aku putuskan untuk kembali ke dunia sinema. Duniaku hidupku yang menghidupiku sejak umur 13 tahun," kata Rieke Diah Pitaloka pada unggahan Instagram, Rabu 4 Juni 2025.
Aktris yang dikenal lewat perannya sebagai "Oneng" di Bajaj Bajuri ini pun mengenang kembali sinetron dan film yang dulu pernah diperankannya yang akhirnya ditinggalkan ketika masuk ke panggung politik pada 2009.
"Sejak 2009 ketika aku pertama masuk parlemen “duniaku” kutinggalkan. Sinetron terlamaku #BajajBajuri (2002-2005) #SalonOneng (2005) #BajajBajuriNarikLagi (2006-2007)," kata Rieke Diah Pitaloka.
"Aku bermain di #BerbagiSuami (2006), #PerempuanPunyaCerita (2007) #LaskarPelangi (2008). Di film #Nana(2022) aku hanya di adegan pembuka," lanjutnya.
Rieke Diah Pitaloka yang sudah belasan tahun vakum dari dunia film ini pun akan beradu akting dengan Keanu Agl, Cinta Laura Kihl dan lainnya.
Film Agen +62 ini juga menjadi tempat reuni Rieke Diah Pitaloka dengan Fanny Fadillah, yang dulunya pemeran Ucup di sitkom Bajaj Bajuri.
Baca Juga: Akhirnya Verrell Bramasta Akui Fuji Pasangannya dan Ingin ke Jenjang Serius
Tak jauh berbeda dengan Bajaj Bajuri, film Agen +62 yang diperankan oleh Rieke Diah Pitaloka ini juga mengusung genre komedi satir di tengah banyaknya film horor yang masih mendominasi layar lebar Indonesia.
Film ini juga mengangkat isu yang relevan di masyarakat, yakni masalah judi online dan pinjaman online alias pinjol.
Sinopsis Film Agen +62
Film Agen +62 ini menceritakan tentang perjalanan Martha (Rieke Diaah Pitaloka) dan Dito (Keanu Agl) sebagai agen dari PUANAS (Pusat Usaha Nasional, yang digambarkan sebagai badan intelijen terbawah di Indonesia.
Martha dan Dito sebagai agen PUANAS ini memiliki misi mengungkapkan jaringan judi online yang meresahkan negara.
Karena agen PUANAS dianggap sebagai badan intelijen terbawah, peringkat ini membuat data mereka aman dari kebocoran.
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Film Agen +62, Rieke Diah Pitaloka Comeback Akting!
-
Pelaku Belum Ditahan, Rieke Diah Pitaloka Tegur Penanganan Kasus Argo UGM
-
Mat Solar Didatangi Seseorang di Sengketa Tanah, Rieke Diah Pitaloka Turun Tangan Kawal Kasus
-
Mat Solar Belum Dapat Ganti Rugi Rp 3,3 Miliar, Rieke Diah Pitaloka Menangis: Sakit Hati Oneng
-
Sidang Sengketa Tanah Rp3,3 Miliar antara Mat Solar vs Idris Digelar Besok
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Yesaya Abraham Bocorkan Adegan Paling Bikin Kaget di Sinetron Beri Cinta Waktu
-
4 Film Dean Fujioka Mantan Suami Vanina Amalia Putri Bos Sido Muncul, Termasuk Orang Ikan
-
Cerita Adhisty Zara Debut Sinetron Beri Cinta Waktu
-
Lebih Brutal dari Film Pertama, Ini 5 Fakta Kenapa Black Phone 2 Begitu Mengerikan
-
Celine Evangelista Tanpa Hijab di Film Danyang Wingit, Begini Penjelasannya
-
Industri Komedi Buka Pintu: Bintang Emon Beberkan Ikhtiar Jemput Bola Komika Perempuan
-
Film Suka Duka Tawa, Suara Baru Komedi dari Sudut Pandang Perempuan
-
Kisah Reza Rahadian Kecil Jadi Tukang Potong Rumput karena Kesulitan Ekonomi
-
Bukan Cuma Ngobrol, Rayn Wijaya Bongkar Trik Jaga Mood Yesaya Abraham di Lokasi Syuting
-
Ayu Chairun Nurisa Bantah Tudingan Umrah buat Kabur dari Pemeriksaan Tersangka