Suara.com - Billy Syahputra masih belum memberikan jawaban soal teka-teki pernikahan dengan Vika Kolesnaya. Walaupun, sejumlah temannya sudah memberikan bocoran soal momen sakral tersebut.
Hal ini terbukti saat Billy Syahputra diberondong pertanyaan usai main bola di lapangan kawasan GBK. Adik almarhum Olga Syahputra ini terus menghindar awak media.
"No comment, no comment," kata Billy Syahputra ditemui di Senayan, Jakarta Pusat pada Senin, 9 Juni 2025.
Meski enggan menjawab, Billy Syahputra sedikit memberikan bocoran soal alasan dirinya menutupi pernikahan.
Hal ini berkaitan dengan keyakinan yang menurut Billy Syahputra sensitif untuk dibahas.
"Doain aja teman-teman, sensitif lah. Kalau kalian bilang (nikah) secara agama, negara, kan pasti alurnya ke masalah keyakinan, pasti sangat sensitif," kata Billy Syahputra.
Billy Syahputra pun akan menutup rapat mengenai hal tersebut.
"Itu yang menurut gue harus gue close sama sekali, nggak gue bahas," ujar artis 33 tahun ini.
Maka dari itu, Billy Syahputra membiarkan orang-orang berspekulasi soal pernikahannya dengan Vika Kolesnaya.
Baca Juga: Jawaban Billy Syahputra soal Kabar Sudan Nikahi Vika Kolesnaya di Rusia
"Intinya gini terserah, spekulasi seperti apa. Mau nikah atau enggaknya. Biar kalian yang mencari berita-berita, yang lebih paham dan lebih pintar lah," papar Billy Syahputra.
Lagipula kata Billy Syahputra, masih ada beberapa perbedaan yang perlu disesuaikan olehnya. Seperti negara hingga bahasa yang kadang menyulitkan dirinya berkomunikasi dengan keluarga Vika Kolesnaya di Rusia.
Billy Syahputra memberikan contoh, untuk bicara dengan keluarga Vika Kolesnaya, Billy Syahputra membutuhkan bantuan pasangan untuk menerjemahkan.
"Intinya adalah orangtuanya Vika sudah gue jelaskan, 'Ma Pa aku serius sama Vika'. Intinya keluarga besarnya gue pengin boyong ke Indonesia," ucap Billy Syahputra.
Namun sekali lagi, menurut Billy Syahputra masih merupakan hal sensitif jika dirinya bicara soal pernikahan.
"Kalau untuk masalah pertanyaan (menikah) memang itu sangat amat smooth bahasanya. Justru makanya gue nggak mau gembar-gembor di media, takutnya gue salah ngomong, takutnya jadi bola liar kemana-mana," tutur Billy Syahputra.
Berita Terkait
-
Nikah Beberapa Bulan Lalu, Billy Syahputra Keceplosan Vika Kolesnaya Hamil?
-
Pengakuan Ayu Ting Ting Punya Rumah Rahasia Kembali Viral, Pemberian Raffi Ahmad?
-
Bocoran Resepsi Pernikahan Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya, Usung Konsep Beach Party
-
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah di Rusia, Anwar BAB Beberkan Detail Akadnya
-
Dicecar Raffi Ahmad Soal Nikah di Belarus, Billy Syahputra Salahkan Ivan Gunawan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak