Suara.com - Lesti Kejora tengah berkasus dengan musisi lawas Yoni Dores. Istri Rizky Billar ini dilaporkan atas dugaan pelanggaran hak cipta di Polda Metro Jaya pada Sabtu, 18 Mei 2025.
Sebelum melaporkan Lesti Kejora, Yoni Dores ternyata sudah mendatangi kediaman sang biduan. Ia hendak bertanya soal sejumlah lagu ciptaan yang dinyanyikan ibu dua anak ini di YouTube.
Namun kata Yoni Dores, dirinya cuma sampai pagar rumah Lesti Kejora dan tidak bisa bertemu dengan penyanyi 25 tahun ini.
Lesti Kejora melalui pengacaranya memberikan penjelasan. Bahwa saat Yoni Dores datang, biduan 25 tahun tersebut memang tidak berada di rumah.
"Lesti Kejora sedang melaksanakan kegiatan syuting," kata pengacara Lesti Kejora, Sandrakh Seskoadi saat konferensi pers di Kedoya, Jakarta Barat pada Senin, 16 Juni 2025.
Karena itu, Lesti Kejora tidak bisa bertemu apalagi diskusi dengan Yoni Dores. Pengacara istri Rizky Billar ini membantah kalau kliennya menghindar apalagi menutup akses komunikasi.
"Dari beberapa statement yang disampaikan bapak Yoni Dores yang menyebutkan tidak diberikan ruang, tidak diberikan waktu untuk melakukan pertemuan, itu kami anggap tidak sesuai dengan fakta," papar Sadrakh Seskoadi.
Semisal Yoni Dores kesulitan datang ke rumah Lesti Kejora, Seskoadi menuturkan, sang musisi bisa saja mengakses kontak sang biduan melalui manajer.
Katanya, bukan perkara sulit mencari informasi mengenai penyanyi jebolan ajang pencarian bakat tersebut.
Baca Juga: Yoni Dores Tak Pernah Larang Penyanyi Membawakan Lagunya
"Saya rasa sangat mudah untuk mencari manajemennya. Karena dalam surat tanggapan ini sudah dilampirkan nama, kemudian alamat, dan juga nomor telepon yang dapat dihubungi," ujar Sadrakh Seskoadi.
"Lesti Kejora juga sudah mencantumkan nomor telepon dari manajer di Instagram," imbuhnya.
Dalam kesempatan itu pula, Sadrakh juga mau meluruskan isu yang menyebut mereka sudah tiga kali disomasi.
"Pada faktanya, hanya diterima satu kali yang dimana somasi tersebut dilayangkan pada 1 Maret 2025. Manajemen juga sudah memberikan respons pada 6 Maret 2025 dan telah diterima oleh perwakilan dari kantor kuasa dari Yoni Dores pada 11 Maret 2025," paparnya.
Pengacara Lesti Kejora berpandangan, kliennya sebenarnya tidak bersalah atas pelanggaran hak cipta.
"Karena dari 13 alat bukti yang diserahkan telah kami kaji dan kami pelajari, tidak ada satupun upload-an yang dilakukan oleh Lesti Kejora, tim, dan manajemen yang mana telah dituduhkan melanggar UU Hak Cipta," kata Sadrakh Seskoadi.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Tak Kaget Dilaporkan Yoni Dores ke Polisi
-
Lesti Kejora Merasa Jadi Perempuan Paling Beruntung karena Didukung Suami untuk Tetap Berkarier
-
Charly Van Houten Tak Tuntut Royalti, Fajar Nugros Bela Pencipta Lagu yang Kejar Haknya
-
Girang Timnas Indonesia Menang Lawan China, Rizky Billar: Daging Kurban Terasa Lebih Nikmat
-
Yoni Dores Diperiksa Atas Laporan Terhadap Lesti Kejora, Dicecar 33 Pertanyaan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Barbie Kumalasari Laporkan Pengacara Reza Gladys, Tak Terima Dibilang Nenek-Nenek
-
5 Pasangan Artis Ini Masih Ribut Usai Cerai, Terbaru Ruben Onsu dan Sarwendah di Akun Fans
-
4 Artis Pilih Cerai Diam-diam Demi Jaga Anak dan Keluarga, Terbaru Raisa Andriana
-
Kabar Duka, Mertua Once Mekel Musisi Senior Totok Sardjan Meninggal Dunia
-
Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
-
4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
-
Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
-
Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
-
Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
-
Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir