Suara.com - Konten terbaru Gen Halilintar di TikTok sukses bikin gempar. Bagaimana tidak, keluarga Atta Halilintar ini pamer kolaborasi dengan boyband NCT Wish.
Dalam unggahan yang dibagikan pada Sabtu, 21 Juni 2025, keluarga Gen Halilintar tampak datang mengunjungi NCT Wish di belakang panggung.
Grup besutan SM Entertainment itu memang sempat menggelar konser solo di Tennis Indoor Senayan, Jakarta pada 31 Mei 2025.
Di momen spesial ini, empat anak Gen Halilintar hadir langsung untuk menonton dan memberikan dukungan. Mereka adalah Sajidah Halilintar, Fatim Halilintar, Fateh Halilintar, dan Saleha Halilintar.
Pertemuan di belakang panggung itu terasa hangat dan penuh canda. Fateh Halilintar menjadi sosok yang paling aktif berbicara, memperkenalkan dirinya dan keluarganya kepada para member NCT Wish.
"Kita adalah keluarga besar. Jadi mama aku punya 11 anak. Aku anak ke-8, ini ke-3, ke-10, nomor ke-7. Benar-benar besar banget," kata Fateh sambil menunjuk satu per satu saudaranya.
Ucapan ini langsung disambut tawa dan rasa kagum dari NCT Wish, yang tampak terkesan dengan banyaknya keluarga Gen Halilintar..
Tak berhenti di situ, Sajidah Halilintar pun memberikan buku tentang Gen Halilintar kepada member NCT Wish sebagai bentuk kenang-kenangan.
"Ini adalah keluarga kita. Kita mau kasih hadiah buku ini untuk kamu," ucapnya sambil tersenyum.
Baca Juga: Podcast Bareng Fuji, Athalla Naufal Diduga Sindir Gen Halilintar Saat Bahas Pusing Punya Banyak Ipar
Para member NCT Wish menerima hadiah itu dengan antusias.
“Terima kasih,” jawab member NCT Wish kompak berbahasa Indonesia.
Dalam bincang singkat tersebut, Fateh sempat bercanda soal kehidupan sehari-hari mereka sebagai saudara.
"Jadi di rumah kita cuma berantem satu sama lain," celetuknya sambil tertawa, disambut gelak tawa dari semua yang hadir.
Sajidah ikut menambahkan. Kali ini dia memperkenalkan profesi keluarganya.
"Kita semua YouTuber dan penyanyi," bebernya yang membuat NCT Wish makin terkesima.
Berita Terkait
-
Tak Pakai Hijab 'Sendirian' di Momen Idul Adha Gen Halilintar, Aaliyah Massaid Lagi-lagi Kena Kritik
-
5 Momen Seru di Konser NCT Wish Jakarta, dari Joget Stecu Stecu Sampai Tampil Pakai Batik
-
Terkesan Perdana Manggung di Jakarta, NCT Wish Kepincut Pisang Goreng
-
Konser NCT Wish di Jakarta Sukses Besar, Jadi Kenangan Tak Terlupakan
-
Digelar Sore Ini, NCT Wish Persiapkan Banyak Hal di Konser Perdana Jakarta
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Komitmen Hamish Daud Usai Sepakat Cerai dari Raisa, Janji Tak Akan Lari dari Tanggung Jawab
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus
-
Cerita Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Ada Apa?
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris