Suara.com - Penunjukan komedian Lies Hartono atau yang akrab disapa Cak Lontong sebagai salah satu komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) menuai sorotan publik.
Jabatan baru yang diresmikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 25 April 2025 itu diiringi komentar tak sedap.
Isu yang beredar menyebut penunjukan ini adalah "jatah kue" atau balas budi politik.
Tudingan ini mengakar pada rekam jejak Cak Lontong yang pernah menjadi bagian dari tim sukses Pramono Anung dan Rano Karno saat pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Menanggapi isu miring tersebut, Cak Lontong memberikan jawaban santai namun tegas.
Ia menjelaskan bahwa penunjukan dirinya bukan semata-mata karena keinginan pribadi, melainkan sebuah penugasan yang ia rasa mampu untuk dijalankan.
"Ini bukan masalah ingin enggak ingin ya. Saya kira, mungkin ya ditugaskan dan kemudian ditunjuk untuk menempati posisi itu," kata Cak Lontong saat datang ke kantor Suara.com pada Kamis, 26 Juni 2025.
"Kembali lagi ke kita ya, berminat atau enggak," imbuhnya.
Cak Lontong merasa, ada keselarasan antara jabatan tersebut dengan latar belakangnya di dunia seni. Mengingat Ancol memiliki fasilitas Pasar Seni. Dengan kata lain, ia merasa kompeten diberi jabatan tersebut.
Baca Juga: Film Horor Gerbang Setan Hadirkan 3 Pelawak Lintas Generasi
"Kalau saya melihat ini, merasa pekerjaan itu bisa saya lakukan. Karena berdekatan dengan profesi saya (sebagai pelaku seni). Karena di Ancol ada pasar seni," ucapnya memaparkan.
Cak Lontong kemudian membantah keras tudingan jabatan komisaris sebagai upaya Pramono dan Rano bagi-bagi 'kue' karena dibantu dalam pemenangan di kontestasi politik.
'jatah kue' dengan menegaskan bahwa dirinya telah melewati serangkaian seleksi.
Ia justru mempertanyakan balik logika di balik tudingan miring yang dialamatkan kepadanya.
"Ya, mungkin yang diluruskan, Ketika misalnya gubernur menunjuk orang yang nggak dikenal di posisi itu, kan justru akan jadi pertanyaan," kata Cak Lontong. "Menunjuk saya toh melalui Fit and proper test," ucapnya.
"(Seleksi) ada tahapannya. Ada administrasi, kemudian ada ya mungkin semacam interview," kata Cak Lontong menjelaskan proses yang ia lalui.
Tag
Berita Terkait
-
Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
-
Cak Lontong dan Bopak Castello Kena Teror? Ini yang Terjadi di Lokasi Syuting Gerbang Setan
-
Dibintangi Komeng hingga Cak Lontong, Gerbang Setan Hadirkan Teror Kocak di Bioskop
-
Terinspirasi dari Desa Hilang, Toto Hoedi Gaet Puluhan Komedian Legendaris di Film 'Gerbang Setan'
-
Main Film Horor Gerbang Setan, Cak Lontong Justru Dilarang Melucu
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings