Suara.com - Usai Melly Goeslaw pamer dapat transferan dari Wahana Musik Indonesia alias WAMI tekait royalti lagunya senilai hampir Rp 5 juta, Rieka Roslan juga melakukan hal yang serupa pada unggahan Instagramnya.
Bedanya, Rieka Roslan hanya mendapatkan transferan dari WAMI atas royalti lagunya senilai Rp 129 ribu.
Rieka Roslan nampaknya cukup terkejut dengan besaran royalti yang diperolehnya dari WAMI tersebut.
Karena itu, pencipta lagu Khayalan ini mempertanyakan besaran royalti yang diterimanya pada WAMI dan LMKN.
"Nah gimana ini? @wami.id @lmkn_id," tanya Rieka Roslan pada unggahannya di Instagram, Senin 7 Juli 2025.
Karena hal itu, Rieka Roslan mengaku semakin semangat memperjuangkan hak para pencipta lagu bersama organisasi AKSI, yang terdiri dari Ahmad Dhani, Ari Bias dan pencipta lagu lainnya.
Rieka Roslan mengajak semua anggota AKSI untuk tetap berkarya sambil terus memperjuangkan haknya sesuai dengan nilai-nilai dari dasar negara Indonesia.
"Makin semangat berjuang dengan AKSI. Semangat Piyu, Ahmad Dhani, Badai, Angga Saleh, Mario, Bemby, Denny Chasmala, Ari Bias dan lainnya. Kita terus berkarya, bergerak, bersuara sesuai pancasila sila ke-2, ke-4, dan ke-5," lanjut Rieka Roslan.
Unggahan Rieka Roslan itu lantas mendapat respons langsung dari WAMI melalui kolom komentar.
Baca Juga: Pasang Badan, Ali Lubis Bela Ahmad Dhani Mati-matian Soal Gibah Maia Estianty
Pihak WAMI mengatakan bahwa uang Rp 129 ribu yang diterima Rieka Roslan merupakan susulan dari periode sebelumnya, bukan hasil royalti yang diperolehnya pada Juli 2025.
Menurutnya, hal tersebut bisa terjadi bila ada pembaharuan data atau lagu terbaru yang baru masuk.
"Distribusi yang diterima tersebut merupakan distribusi susulan untuk periode sebelumnya (Maret 2025) biasanya karena ada pembaharuan data atau log lagu yang baru masuk. Distribusi ini bukan bagian dari periode Juli ya. Terima kasih atas pengertiannya!" balasan dari WAMI melalui kolom komentar unggahan Instagram Rieka Roslan.
Namun, Rieka Roslan tak menanggapi komentar WAMI atas protesnya tersebut di Instagramnya.
Rieka Roslan hanya menanggapi beberapa komentar netizen yang mengingat kembali pernyataan Piyu hingg Bembi soal LMKN yang tak berfungsi baik.
"Bener dengan statement mas Piyu kalau LMKN tidak kompeten menjalankan tugas kewajibannya, mestinya ya dibubarin aja daripada gini terus," kata @andre**.
Berita Terkait
-
Pasang Badan, Ali Lubis Bela Ahmad Dhani Mati-matian Soal Gibah Maia Estianty
-
Dituding Ahmad Dhani Tukang Gibah, Irwan Mussry Justru Bangga dan Sebut Maia Estianty Bosnya
-
Rossa Disindir Soal Gaji Nyanyi Tak Tentu, Balas Menohok: Aku Kerja dari Kecil
-
Apa Pendidikan Al Ghazali yang Diduga Diarahkan Ahmad Dhani ke Panggung Politik?
-
Royalti Turun Ratusan Juta, Melly Goeslaw Tetap Lebih Pilih jadi Pencipta Lagu Ketimbang Penyanyi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Profil Aditya Triantoro, Kreator Nussa Rara Pecat Mantan Istri dan Terseret Skandal Pribadi
-
Dapat 2 Standing Ovation, Penampilan Dandy Panjawi di Indonesian Idol Dipuji Mirip Once
-
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
-
Tembus 850 Ribu dalam 5 Hari, Film Alas Roban Siap Capai 1 Juta Penonton
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Cek Fakta: Benarkah Rowan Atkinson 'Mr. Bean' Kencan dengan Mia Khalifa di Kapal Pesiar?
-
Bantah Isu Jadi Istri Kelima Mualem, Intip Profil Lengkap Datin Sri Vie Shantie Khan
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Heboh Video Pernikahan Gubernur Aceh, Vie Shantie Khan Klarifikasi Isu Jadi Istri Baru Mualem
-
Tengku Zanzabella Minta Publik Berempati ke Aurelie Moeremans, Tapi Jangan Tuduh Roby Tremonti