Suara.com - Publik dihebohkan dengan penemuan dua jasad Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jakarta dalam waktu berdekatan. Masing-masing dari Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.
Meski belum ada penjelasan resmi dari pihak berwenang mengenai penyebab kematian tragis ini, musisi Baskara Putra, yang dikenal kritis menyikapi isu-isu sosial, mulai ikut bersuara.
Keresahan Baskara Putra mencuat setelah kabar penemuan jasad tanpa kepala di Kali Ciliwung yang diduga sebagai pegawai Kemendagri ramai diberitakan.
Vokalis band .Feast itu bahkan mengisyaratkan kemungkinan terulangnya ragam kematian misterius di masa lalu, yang tercatat sebagai salah satu sejarah kelam Indonesia sejak berdiri sebagai sebuah negara.
"Dua kali dalam waktu berdekatan, apa pada kagak khawatir?," tulis Baskara dalam unggahan di akun X-nya pada Jumat, 11 Juli 2025.
Sebelumnya, Baskara Putra juga sempat mengunggah ulang tulisan musisi Kunto Aji di X, yang menyerukan pengusutan tuntas kematian diplomat muda Kemenlu RI, Arya Daru Pangayunan.
Jasad Arya, yang ditemukan dengan kondisi kepala terlakban, meninggalkan banyak tanda tanya di benak publik, termasuk Kunto.
"Coba dicek, beliau lagi ngurusin kasus apa," bunyi unggahan Kunto Aji yang diulang oleh Baskara.
Gelombang kekhawatiran serupa juga mengalir deras di kolom komentar unggahan Baskara Putra.
Baca Juga: Misteri Lakban di Kasus Diplomat Kemlu Simbol Pembungkaman? Eks Kabareskrim Bilang Begini
Warganet menyuarakan ketidaknyamanan dan desakan agar kasus ini diusut tuntas demi mencegah insiden serupa terulang.
"Memang paling ngeri itu di sini. Misal ditembak di jalan umum, terus ada bukti senpinya tapi enggak tahu pelakunya. Mau ditracking susah, karena enggak dijual bebas. Jadi enggak ada data kepemilikan, plot twistnya ternyata diedarkan dari oknum," tulis akun @renzoa*** menyoroti sulitnya pelacakan kasus di Indonesia.
"Siapa pun bisa jadi korbannya, kalau begini terus dan enggak diusut," komentar akun @yungn***, menunjukkan kekhawatiran akan meluasnya ancaman terhadap keselamatan publik.
Sementara itu, akun @andr_*** melontarkan kritik pedas terhadap kinerja aparat, yang ia yakini bakal berusaha menutupi kejanggalan dari kematian kedua ASN.
"Lagi nunggu statement aneh apa yang bakal dikeluarin polisi. Biar kasusnya akan sulit ditangani, terus kasusnya bisa langsung ditutup," ujarnya, menyiratkan keraguan akan transparansi dan efektivitas penanganan kasus oleh pihak kepolisian.
Untuk diketahui, diplomat muda Kemenlu RI, Arya Daru Pangayunan ditemukan sudah tidak bernyawa di kamar kosnya di kawasan Gondangdia, Jakarta Pusat pada 7 Juli 2025.
Berita Terkait
-
Misteri Lakban di Kasus Diplomat Kemlu Simbol Pembungkaman? Eks Kabareskrim Bilang Begini
-
Diplomat Kemlu Tewas Terlakban, Polisi Sebut Jasad Arya Daru jadi Barang Bukti Platinum, Mengapa?
-
Bongkar Gestur Diplomat Kemlu Sebelum Tewas Terlakban, Pakar Mikro Ekspresi: Tak Tampak Emosi Takut
-
Wajah Diplomat Arya Daru Dililit Lakban, Bunuh Diri atau Dibunuh?
-
Diplomat Kemlu 'Raib' usai Buka Baju? Pakar Mikro Ekspresi Bedah Gesture Arya Daru Sebelum Tewas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings