Suara.com - Fitri Salhuteru kembali menyalakan api perseteruan dengan seterunya, Dokter Detektif alias Doktif.
Fitri melontarkan sindiran pedas setelah Doktif diabaikan oleh Nikita Mirzani dalam sebuah momen yang menjadi sorotan publik.
Momen itu terjadi saat Nikita Mirzani tak acuh pada kehadiran Doktif, dalam persidangan di mana Nikita menjadi tersangka dalam kasus pemerasan terhadap Dokter Reza Gladys, memang menuai perhatian luas.
Momen inilah yang dimanfaatkan Fitri Saluteru untuk melancarkan serangan baliknya melalui unggahan di akun media sosialnya.
Lewat akun Instagram @fitri_salhuteru, Fitri tanpa basa-basi langsung menembakkan sindiran tajam kepada wanita bernama asli Samira itu.
Fitri seolah merayakan apa yang dialami Doktif sebagai sebuah karma instan. "Halo Samira, gimana rasanya dibales? Nah gitu lah rasanya," kata Fitri Salhuteru.
Tak berhenti di situ, Fitri juga memberikan wejangan bernada sinis kepada Doktif yang dikenal aktif mereview produk skincare.
Fitri mempersilakan Doktif untuk terus melanjutkan kegiatannya, tapi disertai dengan sebuah peringatan keras.
"Makannya jangan nyenggol kalau enggak mau diinjek, kau kan katanya tetap akan mereview, lanjut Samira enggak ada larangan" ujar Fitri.
Baca Juga: Jual Rumah Rp 2,2 Miliar, Nikita Mirzani Ngamuk Dituding BU untuk Bayar Hakim
Di momen yang sama, Fitri kemudian membongkar apa yang ia sebut sebagai praktik di balik ulasan-ulasan produk yang dibuat Doktif.
Fitri menuding bahwa semua ulasan yang dibuat oleh seterunya itu tidak murni, melainkan karena adanya bayaran.
"Dan enggak ada larangan juga untuk aku membuka mata masyarakat kalau kau itu mereview dibayar simple," ucapnya.
Suasana semakin memanas ketika Fitri menyinggung isu yang lebih personal dan serius.
Ia terlihat sangat murka saat kembali mengungkit tuduhan Doktif yang menyebut suaminya, Cencen Kurniawan, terlibat dalam judi online atau judol.
Dengan lantang, Fitri membantah tudingan tersebut dan memberikan argumen yang sangat kuat. Ia menyatakan jika suaminya terlibat, maka seharusnya sudah ditangkap bersama para pelaku lainnya.
Berita Terkait
-
Jual Rumah Rp 2,2 Miliar, Nikita Mirzani Ngamuk Dituding BU untuk Bayar Hakim
-
Nikita Mirzani Cabut Gugatan Wanprestasi ke Reza Gladys, Sadar Dalilnya Omong Kosong?
-
Nikita Mirzani Mendadak Cabut Gugatan Wanprestasi Terhadap Reza Gladys, Ada Apa?
-
Lama Menghilang Usai Putus dari Nikita Mirzani, Matthew Gilbert Mendadak Muncul Bahas Kangen
-
Nikita Mirzani Pernah Semprot Mulan Jameela Usai Dituding Naksir Ahmad Dhani
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Doktif Sebut Status Mualaf Richard Lee Cuma Kedok Cari Simpati, Ada Buktinya?
-
Viral di Threads, Rian D'Masiv Dituding Child Grooming dan Seret Nama Eks Member JKT48
-
Sambung Candaan Pandji, Coki Pardede dan Tretan Muslim Kasih Kopi ke Gibran Biar Tak Ngantuk
-
Kronologi Piche Kota Indonesian Idol Diduga Terlibat Pemerkosaan Siswi SMA
-
Belum Puas, Doktif Kini Korek Pajak Mobil Mewah Richard Lee
-
Anji Protes Akses Pintu Rumah Diganti Mantan Istri: Kan Gue yang Bayar Listrik
-
Sakit Hati Dikatai 'Kendor', Ayu Aulia Implan Payudara Rp95 Juta
-
Kim Seon-ho Berjuang 4 Bulan Belajar 3 Bahasa Demi Peran Penerjemah di Can This Love Be Translated
-
Intip Momen Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Bertemu Fans di Jakarta lewat Can This Love Be Translated
-
Laringitis, Penyakit yang Ternyata Bikin Anji Tak Bisa Bernyanyi