Suara.com - Ketenangan selebritas Meisya Siregar sempat terusik oleh sinyal tak terduga dari tubuhnya.
Sembilan tahun setelah melahirkan putra bungsunya, istri musisi Bebi Romeo ini dihadapkan pada sebuah kondisi kesehatan yang membuatnya harus menjalani tindakan medis serius.
Melalui akun Instagram pribadinya, Meisya berbagi kisah perjalanannya, dari rasa panik hingga akhirnya pasrah menjalani operasi histeroskopi.
"Jujur ya, aku sempat parno saat mengalami pendarahan yang luar biasa di luar siklus mens," tulis Meisya pada Sabtu (16/8/2025). Pendarahan abnormal itu menjadi alarm pertama yang mendorongnya untuk segera mencari jawaban medis.
Perjalanannya bolak-balik ke rumah sakit sejak tahun lalu akhirnya berujung pada sebuah diagnosis yang konsisten.
Meski tidak merasakan sakit atau keluhan berarti, hasil pemeriksaan menunjukkan adanya beberapa masalah pada organ reproduksinya.
Tim dokter memvonisnya dengan tiga kondisi sekaligus yakni hiperplasia endometrium atau penebalan dinding rahim yang mencapai 14mm, polipoid endometrium, serta beberapa mioma uteri berukuran kecil.
Penyebabnya, menurut Meisya, adalah ketidakseimbangan hormon yang umum terjadi seiring bertambahnya usia.
"Akibat dari hormon progesteron rendah sementara hormon estrogen tinggi," jelasnya.
Baca Juga: Innalillahi, Ayah Mona Ratuliu Meninggal Dunia
Di usianya yang menginjak 46 tahun, ia menyadari bahwa siklus hormonal di tubuhnya mulai tak menentu.
"Alhasil, terjadi imbalance hormon yang diduga karena usiaku 46 tahun dan mulai berantakan hormonnya. Bisa jadi, aku mau masuk pada fase perimeno," lanjutnya.
Menghadapi kenyataan ini, Meisya akhirnya memutuskan untuk mengambil langkah medis yang disarankan dokter.
Dia diwajibkan menjalani operasi histeroskopi untuk mengatasi masalah pada rahimnya. Keputusan ini diambil demi kesehatannya di masa depan.
Dua hari pasca-operasi, Meisya membawa kabar gembira. Ia merasa jauh lebih baik dan proses pemulihannya berjalan lancar.
"Alhamdulillah H plus 2 pasca operasi enggak ada rasa nyeri, pendarahan juga sudah berhenti. Aku enggak merasakan lemas, enggak ada rasa enggak nyaman lagi," ungkapnya penuh syukur.
Berita Terkait
-
Innalillahi, Ayah Mona Ratuliu Meninggal Dunia
-
Terus Suarakan Palestina Merdeka, Meisya Siregar Dianugerahi Gelar Influencer of Humanity
-
Danil Josse Remake Lagu Cinta Kau dan Dia, Bebi Romeo Jadi Produser
-
Tabungan Akhirat, Meisya Siregar Rela Tak Dibayar Ramaikan Acara Joyful Ramadhan
-
Kontroversi! Politikus Jepang Usul Angkat Rahim Perempuan di Usia 30 untuk Atasi Krisis Fertilitas
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Rekomendasi 3 Drakor Psikologis Netflix Adaptasi Novel yang Wajib Ditonton!
-
Calon Adik Ipar Raditya Dika Ada Hubungannya dengan Aurel Hermansyah, Siapanya?
-
Konser Maher Zain & Harris J di Surabaya Disambut Meriah Ribuan Penggemar
-
Top 5 Serial Netflix Lagi Trending di Indonesia, Bikin Baper hingga Ngeri
-
Hyun Bin Spill Proses Syuting Made in Korea, Tayang 24 Desember 2025
-
Fahmi Bo Berencana Rujuk dengan Mantan Istri, Ijab Kabul Ulang Sabtu Nanti
-
Acts of Violence Malam Ini di Trans TV: Sajkan Pertarungan Brutal, Tetapi Cerita Dianggap Dangkal
-
Premium Rush: Terjepit Antara Detektif Korup dan Kiriman Rahasia, Malam Ini di Trans TV
-
Dari Karyawan Jadi Istri CEO, 5 Drakor 'Miskin Mendadak Kaya' Ini Bikin Baper Maksimal!
-
Profil dan Kisah Asmara Marissa Anita, Gugat Cerai Suami Bule usai 17 Tahun Menikah