Suara.com - Penyanyi Ari Lasso membagikan sebuah kisah pilu yang menjadi salah satu pemicu semangatnya dalam memperjuangkan hak royalti bagi para seniman di Indonesia.
Kisah tersebut datang dari keluarga almarhum penyanyi Chrisye, salah satu legenda terbesar musik Tanah Air.
Dalam perbincangannya bersama Soleh Solihun, Ari Lasso mengungkapkan bahwa istri dari mendiang Chrisye, Damayanti Noor terpaksa menjual koleksi pribadi piringan hitam milik sang suami.
Momen ini, menurut Ari Lasso menjadi bukti nyata betapa sistem royalti yang ada belum mampu menyejahterakan musisi, bahkan seorang legenda sekalipun.
"Gue enggak pengin musisi Indonesia yang sehebat seperti Mas Chrisye meninggal dalam, mohon maaf, istrinya harus menjual koleksi-koleksinya," ujar Ari Lasso dalam sebuah video di kanal YouTube Soleh Solihun, yang tayang Senin, 25 Agustus 2025.
Mantan vokalis Dewa 19 ini kemudian menunjukkan beberapa piringan hitam koleksi pribadi Chrisye yang berhasil ia beli.
Piringan hitam tersebut bahkan dilengkapi dengan sertifikat keaslian yang ditandatangani langsung oleh istri almarhum.
"Ini seperti bukti nih. Saat sebelum istrinya Mas Chrisye meninggal, dia menjual koleksi piringan hitamnya, dan tidak pernah diputar," imbuh Ari, sambil menunjukkan album piringan hitam tersebut.
Baca Juga: Dukung Audit Total LMK, Ari Lasso: Kita Sewa Lembaga Independen!
Ari Lasso menegaskan bahwa ia sama sekali tidak menawar harga saat membeli koleksi berharga itu, sebagai bentuk penghormatan kepada mendiang Chrisye dan keluarga.
Baginya, cerita itu juga sangat memprihatinkan dan mestinya menjadi tamparan keras bagi industri musik setelah disebarluaskan.
"Istri seorang legenda lho, Leh," kata Ari Lasso kepada Soleh Solihun, dengan nada prihatin.
Kini, perjuangan para musisi, termasuk Ari Lasso, tampaknya mulai berbuah hasil.
Meski harus diawali kekisruhan besar, pemerintah lewat DPR RI akhirnya mengambil sikap untuk menyudahi polemik royalti, dengan mendorong penyelesaian revisi UU Hak Cipta dalam dua bulan ke depan.
Berita Terkait
-
Dukung Audit Total LMK, Ari Lasso: Kita Sewa Lembaga Independen!
-
Ari Lasso Lega LMK Dibekukan: Honor Musisi Kafe Dipotong 20 Persen Buat Bayar WAMI
-
Tompi: Sistem Royalti Bermasalah, LMK Berbenah Lah!
-
Ariel NOAH-Ahmad Dhani Panas, Charly Van Houten Serukan 'Ruwat Massal'
-
LMKN Punya Komisioner Baru, Anji Tetap Pesimis: Orangnya Itu-Itu Aja
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
Profil Superbank (BSPR): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
-
Dua Emiten Pemenang Lelang Frekuensi 1,4 GHz Komdigi: Penawaran Capai Rp 400 Miliar
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
Terkini
-
Didapuk Jadi Brand Ambassador, Shenina Cinnamon Bagikan Tips Merawat Kulit di Tengah Kesibukan
-
High School Fest 2025 Sukses Digelar, Hadirkan Nuansa Nostalgia di Pinggir Pantai
-
Alyssa Daguise Hamil, Ghazali Justru yang Kena 'Demam' Ngidam
-
4 Rekomendasi Film dan Serial Bagi Kamu Penyuka Komedi Satir
-
Siap Hamil Tahun Depan, Luna Maya Sudah Siapkan Nama Anak yang Indonesia Banget
-
Sinopsis Sugar Baby: Adipati Dolken Nyamar Jadi Orang Kaya Demi Pikat Davina Karamoy
-
Salt Malam Ini di Trans TV: Angelina Jolie Jadi Angen CIA di Tengah Aksi Spionase Penuh Adrenalin
-
Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Satukan 3 Budaya
-
"Mikul Dhuwur, Mendem Jero": Kode Keras Virgoun di Tengah Isu Perselingkuhan Inara Rusli
-
Cucu Pertama Ahmad Dhani Laki-laki atau Perempuan? Al dan Alyssa Masih Rahasiakan