Suara.com - Di tengah kabar perceraiannya yang berjalan secepat kilat, unggahan terakhir pesepakbola Timnas Indonesia, Pratama Arhan, di media sosial mencuri perhatian. Sebuah frasa singkat, "New season unlocked," seolah menjadi kode keras atau pertanda bahwa Arhan telah mantap untuk memulai babak baru hidupnya, tanpa Azizah Salsha.
Kabar retaknya rumah tangga yang baru berjalan dua tahun ini terendus media pada Senin (25/8/2025), setelah proses gugatan cerai yang dilayangkan Arhan di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa pada 1 Agustus 2025 menemui putusan. Mengejutkan, majelis hakim mengabulkan permohonan cerai Arhan hanya dalam dua kali persidangan.
Proses yang super cepat ini memicu spekulasi, ditambah unggahan Arhan di akun Instagram pribadinya. Sembari memamerkan empat foto dirinya dalam balutan seragam klub barunya, Bangkok United, Arhan menuliskan keterangan foto yang penuh makna.
"New season unlocked (musim baru dimulai)," tulisnya.
Bagi para penggemar sepak bola, kalimat ini jelas merujuk pada kariernya di klub Thailand. Namun, di tengah prahara rumah tangganya, publik tak bisa menampik adanya makna lain, sebuah penegasan untuk membuka lembaran baru dan mengakhiri pernikahan kontroversialnya dengan Azizah Salsha.
Perceraian Diputus Verstek, Azizah Tak Pernah Hadir
Proses hukum perceraian Pratama Arhan memang berjalan tidak biasa. Sidang perdana pada 11 Agustus 2025 hanya dihadiri kuasa hukum. Puncaknya pada sidang kedua, Senin (25/8/2025), hakim langsung mengetok palu putusan secara verstek karena Azizah sebagai pihak tergugat tidak pernah sekalipun menampakkan diri di pengadilan.
"Sudah diputuskan tanpa hadirnya tergugat," ujar Juru Bicara PA Tigaraksa, Sholahudin.
Putusan verstek, sesuai Pasal 125 HIR, memang memungkinkan hakim memutus perkara tanpa kehadiran tergugat yang telah dipanggil secara sah. Meski begitu, putusan ini belum final. Azizah memiliki waktu 14 hari untuk melakukan perlawanan atau verzet.
Baca Juga: Kasus Cerai Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dituduh Pengalihan Isu Demo, Nama Andre Rosiade Terseret
"Ini kan baru dikabulkan untuk pengucapan ikrarnya. Jadi belum. Masih ada waktu 14 hari ke depan untuk mengajukan penolakan," kata Sholahudin.
Jika dalam 14 hari tidak ada perlawanan, putusan akan berkekuatan hukum tetap. Tahap selanjutnya adalah Pratama Arhan wajib hadir untuk mengucapkan ikrar talak di hadapan majelis hakim.
"Kalau tidak ada, dalam waktu 14 hari ke depan keputusan akan berkekuatan hukum tetap. Baru nanti ditetapkan jadwal sidang ikrarnya," tambah Sholahudin.
Rentetan Kontroversi Jadi Pemicu?
Langkah Arhan menggugat cerai dan unggahan "musim baru"-nya seolah menjadi puncak dari akumulasi masalah yang selama ini menerpa pernikahan mereka. Sejak awal, rumah tangga pasangan ini memang tak pernah lepas dari sorotan tajam dan isu miring.
Salah satu yang paling menggemparkan adalah rumor perselingkuhan Azizah Salsha dengan Salim Nauderer, mantan kekasih Rachel Vennya, pada Agustus 2024. Isu ini viral setelah tangkapan layar percakapan tersebar di media sosial. Azizah kala itu sempat membantah melalui unggahan di Instagram.
Tag
Berita Terkait
-
Azizah Salsha Punya Waktu 14 Hari Buat Gagalin Talak Pratama Arhan, Kok Bisa Begitu?
-
Kasus Cerai Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dituduh Pengalihan Isu Demo, Nama Andre Rosiade Terseret
-
Kontroversi Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha yang Berakhir Singkat: Selingkuh, Video Syur
-
Azizah Salsha Diceraikan Pratama Arhan, Unggahan Rachel Vennya Digeruduk: Ada yang Kena Karma Tuh!
-
Kini Cerai, Apakah Dulu Pratama Arhan dan Azizah Salsha Dijodohkan?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH