Suara.com - Kabar gembira datang dari duo folk asal Purbalingga, Jawa Tengah, Sukatani.
Setelah mengumumkan batal tampil di hari kedua Pestapora 2025, mereka memberi kejutan manis untuk para penggemar dengan menggelar konser khusus pada Minggu, 7 September 2025 malam.
Lewat akun Instagram resminya, Sukatani mengumumkan konser bertajuk Live at Krapela yang akan digelar pukul 20.30 WIB di Bulungan, Jakarta Selatan.
Menariknya, konser ini bisa dinikmati secara gratis bagi pemegang tiket Pestapora hari kedua maupun pemegang tiket three days pass.
"Live at Krapela. 20.30 WIB, 7 September 2025. Bulungan, Jakarta Selatan. Gratis bagi pemegang tiket Pestapora hari ke-2 dan 3 days pass," bunyi keterangan pada poster resmi yang diunggah Sukatani.
"Bagi yang tidak memiliki tiket tersedia tiket FDC seharaga 100 K," sambungnya.
Duo yang beranggotakan Novi Citra Indriyati alias Twister Angel dan Muhammad Syifa Al Lutfi atau Alectroguy ini juga menuliskan pesan hangat kepada penggemar yang sudah menantikan penampilan mereka.
"Kita bisa tetap bersilaturahmi di Jakarta. Sampai jumpa nanti malam di Krapela,” tulis mereka sebagai caption.
Sebelumnya, Sukatani secara resmi menyatakan batal tampil di Pestapora 2025. Melalui unggahan Instagram pada Sabtu, 6 September 2025 tengah malam, mereka mengumumkan keputusan tersebut.
Baca Juga: Duduk Perkara Banyak Band Cabut dari PestaPora karena Freeport: Tuai Kecewa Hingga Putus Kerjasama
"Kami memutuskan untuk tidak jadi pentas di Pestapora 2025. Sampai jumpa di kesempatan lain. Terima kasih," tulis Sukatani dalam pernyataannya.
Semula, Sukatani dijadwalkan membuka penampilan di Sat Set Stage pada hari kedua Pestapora pukul 09.45 - 10.30 WIB.
Namun, di unggahan yang sama, mereka memperlihatkan gambar rundown dengan tulisan "canceled" berwarna merah pada slot nama mereka.
Konser Live at Krapela ini sekaligus menjadi ruang silaturahmi baru bagi penggemar Sukatani yang sudah terlanjur menantikan aksi mereka di Pestapora.
Berita Terkait
-
Line Up Terbaru Pestapora Hari Ini 7 September, Usai 34 Musisi Umumkan Mundur
-
Rebellion dan Beberapa Bintang Tamu Batal Manggung, Gegara Polemik Sponsor
-
Batal Tampil di Pestapora 2025, Banda Neira Tolak Sponsor Freeport
-
Ikuti jejak 21 Musisi Lain, Bilal Indrajaya mundur dari Pestapora
-
Pecah! Rhoma Irama & Maliq & D'Essentials Gebrak Pestapora 2025 dengan "Judi" Hingga "Penasaran"
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Masih Saling Follow, Beda Sikap Raisa dan Hamish Daud di Medsos Jadi Gunjingan
-
Rumah Tangga Diisukan Retak, Hamish Daud Pilih Menepi ke Pantai Lakukan Hal Ini
-
Dikabarkan Selingkuh, Brand Ternama Hentikan Kerja Sama dengan Julia Prastini
-
Raisa Curhat Soal Pasangan Tak Setia Lewat Lagu Berpindah Hati, Sentil Hamish Daud?
-
3 Poin Penting Perjanjian Pranikah Clara Shinta dan Suami, Termasuk Hapus Foto Mantan?
-
Jejak Cinta Hamish Daud: Dari Nadine Chandrawinata hingga Supermodel Tyra Banks
-
Perjalanan Cinta Raisa Sebelum Diduga Gugat Cerai Hamish Daud
-
Sinopsis Troll 2, Bangkitnya Raksasa Ciptakan Petualangan Baru yang Lebih Menegangkan
-
Baper, Mikha Tambayong Ungkap Momen Paling Menguras Emosi di Film Horor Abadi Nan Jaya
-
Gandeng Penulis Physical: 100 Netflix, Ma Dong Seok Debut di Variety Show I AM BOXER