- The Panturas batal tampil di Pestapora 2025 karena keberatan dengan sponsor PT Freeport Indonesia.
- Namun, mereka diketahui tetap tampil di acara lain yang juga disponsori Freeport, yaitu Perantara Fest.
- Warganet menuding mereka tidak konsisten, bahkan hanya ikut-ikutan tren tanpa berpegang teguh pada prinsip.
Suara.com - The Panturas mundur sebagai line up Pestapora 2025. Ini karena band asal Jatinangor itu tahu sponsor dari festival musik tersebut adalah PT Freeport Indonesia.
Tapi setelah acara ini, warganet mendapati The Panturas tampil di festival musik dengan sponsor yang sama, PT Freeport Indonesia di Mei 2025.
Hal ini langsung membuat The Panturas dituding tidak konsisten dan pilih-pilih acara oleh para penggemarnya.
Mengingat sebelumnya, The Panturas memang merilis pernyataan resmi di Instagram tentang alasan mereka batal tampil di Pestapora. Mereka mengaku merasa "asing" karena sponsor tersebut.
"Dengan adanya PT Freeport dalam gelaran ini, entah kenapa membuat kami (entah kawan-kawan musisi lain bagaimana), merasa asing. Arus pinggir tempat kami berasal dan tumbuh, kini mendadak tak kami kenali," tulis The Panturas.
The Panturas juga merasa seperti dijebak dalam situasi yang sulit, di mana prinsip mereka dipertaruhkan.
"Semoga kawan-kawan penyelenggara tidak terus-terusan ingkar menjebak musisi dalam posisi sulit... tiba-tiba saja prinsipnya ditukar dengan kotoran," lanjut pernyataan tersebut.
Inilah yang membuat warganet menggeruduk laman Instagram The Panturas.
"Bang tapi kok beberapa waktu kemarin main di Perantara.Fest ya? Kan itu sponsornya Freeport juga?" tanya akun @iki*****.
Baca Juga: Duet Spontan Bareng Afgan di Pestapora 2025, Siti Nurhaliza Girang Sampai Susah Tidur
Komentar serupa juga datang dari netizen lain yang merasa The Panturas hanya ikut-ikutan.
"Intinya cuma fomo doank. Karena di @perantara.fest tetep manggung padahal sponsornya freepoddd juga," timpal @mrs*****.
Seorang netizen bahkan langsung menuding band itu tidak adil.
"Ah yang kemarin di Perantara Fest juga ada Freeport, kalian gak cancel tuhh. Ah milih² event ini mah namanya hahaa," ucap @yun*****.
Tim Suara.com telah menghubungi The Panturas. Namun hingga berita ini ditulis, belum ada konfirmasi dari pihak terkait.
Berita Terkait
-
Penampilan Miris Iqbaal Ramadhan di Pestapora 2025: Mending Main Film Aja, Bal
-
Sikap Tegas Kamga soal Freeport di Pestapora: Tak Mau Campuri Urusan Band, Tapi...
-
Pestapora 2025: Festival Musik, Tambang, dan Sikap Berpihak Musisi pada Isu Keberlanjutan
-
Respons Teman Usai Salma Salsabil Umumkan Kelahiran Anak di Pestapora 2025
-
Salma Salsabil Langsung Manggung Usai Lahiran, Dimansyah Laitupa Tanggapi Tudingan Nganggur
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Roasting Ayah Sendiri, Nicholas Sean Anak Ahok Viral Jualan 'Broken Home Cookies'
-
Misteri Kematian Lula Lahfah: Rintihan Tengah Malam dan 2 Fakta Lainnya
-
LMKN Dilaporkan ke KPK, Piyu Padi: Bukti Keresahan Musisi Sudah Memuncak
-
Gaya Mewah Hilang? Sandra Dewi Tampil Sederhana Usai Harvey Moeis Dihukum 20 Tahun
-
Bantah Mitos GERD di Kasus Lula Lahfah, Dokter Spesialis Jantung Skakmat Netizen
-
Keanu AGL Kecewa Ramai Isu Lula Lahfah Meninggal Akibat Overdosis
-
Pakai Dresscode Hitam, Keanu AGL Tak Menyangka Jadi Salam Perpisahan untuk Lula Lahfah
-
Profil Lucky Element, Meninggal Dunia di Usia 49 Tahun
-
Gabung Ariel NOAH, Raline Shah hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Film Dilan ITB 1997
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?