-
Konflik berawal dari masalah parkir mobil yang menghalangi pintu rumah.
-
Perselisihan melebar ke sengketa status tanah dan biaya kebersihan lahan.
-
Puncak konflik adalah tuduhan pelecehan seksual yang diviralkan media sosial.
Suara.com - Perseteruan panas antara Imam Muslimin, eks dosen UIN Malang yang akrab disapa Yai Mim dengan tetangganya Nurul Sahara, pemilik rental mobil telah membuat geger media sosial.
Konflik bertetangga di Perumahan Joyogran, Malang, ini bukan hanya berujung pada adegan Yai Mim berguling-guling di tanah dan kepala diperban, tetapi juga melebar hingga isu pengusiran serta tuduhan serius.
Menurut versi Yai Mim dan istrinya, Rosida Vignesvari, perselisihan ini dipicu oleh masalah lahan parkir.
Pada 7 Agustus 2025 malam, Rosida mendapati mobil rental milik Sahara terparkir tepat di depan pintu pagar rumah mereka, padahal sudah ada imbauan larangan parkir.
Masalah kian runyam lantaran upaya memindahkan mobil gagal total, karena karyawan Sahara yang tidur di garasi tak bisa dibangunkan, bahkan setelah Rosida menelepon Sahara berulang kali.
Akhirnya, Sahara meminta Rosida memindahkan mobil itu sendiri yang akhirnya dipindahkan sendiri oleh Yai Mim.
"Saya telepon kedua kalinya, 'Mbak ini anak-anak tetap gak bisa dibangunin', terus Bu Sahara tetap (bilang), 'bangunin Mbak sampai bisa'," kata Rosida dalam Youtube Denny Sumargo pada 29 September 2025.
"Saya bangunin lagi untuk ketiga kalinya saya telepon dia 'Mbak, ini anak-anak gak bisa dibangunin', 'yaudah kalau gitu pindahin sendiri ya mobilnya'," lanjutnya.
Namun, Yai Mim tak sengaja menekan gas terlalu dalam karena kondisi jalanan yang menurun ketika memindahkan mobil.
Baca Juga: Dituduh Cabul Hingga Diusir Warga, Benarkah Eks Dosen UIN Malang Ini Korban Fitnah Tetangga Sendiri?
Akibatnya, suara mesin yang keras itu membuat Sahara keluar dari rumahnya dan marah.
Yai Mim menuturkan, Sahara keluar bersama salah satu supirnya, Agil dalam kondisi berpakaian minim.
Karena suaminya tak di rumah, Sahara yang marah pun berusaha menghubungi suaminya, Sofian untuk melaporkan perbuatan Yai Mim.
Namun, konflik tersebut sempat mereda, setelah Yai Mim meminta maaf berulang kali sampai akhirnya mereka saling memaafkan.
Konflik antara keduanya kembali terjadi ketika mobil-mobil rental Sahara terus-menerus parkir di depan pagar rumah Yai Mim, sedangkan sudah ada lahan parkir yang disediakan.
Padahal sebelumnya, Yai Mim yang berniat membantu telah berusaha membersihkan lahan di depan rumahnya agar bisa dijadikan tempat parkir mobil rental Sahara.
Berita Terkait
-
Dituduh Cabul Hingga Diusir Warga, Benarkah Eks Dosen UIN Malang Ini Korban Fitnah Tetangga Sendiri?
-
Viral Perang Tetangga di Malang: Yai Mim Diusir Warga Dituduh Cabul, Ternyata Ini Akar Masalahnya
-
Sosok Rosyida Istri Yai Mim, Ternyata Berpendidikan Sarjana Hukum
-
Siapa Yai Mim? Viral Ribut dengan Tetangga sampai Beber Alasan Pura-pura Stroke
-
Duduk Perkara Konflik Eks Dosen UIN Malang dengan Sahara yang Viral, Sampai Diusir Warga?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
Terkini
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji