Suara.com - Denny Sumargo mengunjungi Adnan Syuhada Abdullah, korban tabrak 13 tahun silam yang menyeret nama mantan pemain FTV, Nadya Almira.
Di sebuah rumah sederhana, Denny Sumargo tampak duduk di sisi ranjang Adnan yang kini hanya bisa terbaring lemah dengan kepala diperban dan selang terpasang di hidungnya.
Kedatangan kreator konten itu bukan tanpa alasan, ia ingin melihat langsung kondisi Adnan setelah mendengar kisah dari sang adik, Hani, dalam podcast yang ia bawakan.
Meski tidak dapat berbicara, Adnan masih memberi respons dengan gerakan saat diajak berkomunikasi oleh Denny Sumargo.
Melihat kondisi ini, YouTuber itu menyampaikan niatnya untuk membuka donasi demi membantu biaya pengobatan Adnan.
“Pengin sembuh ya? nanti kita coba bantu siapa tahu masyarakat ada yang terketuk hatinya nanti lewat aku, lewat yang lain, siapa tahu ada biaya,” kata Denny Sumargo melalui video yang diunggah YouTube Reyben Entertainment pada Minggu, 5 Oktober 2025.
Sebelumnya, Denny Sumargo juga telah menjadi mediator dalam pertemuan antara Hani dan Nadya Almira, mencoba mencari titik temu atas konflik lama yang masih menggantung.
Setelah mendengar kondisi Adnan, Denny Sumargo merasa prihatin dan ingin melihat kondisinya secara langsung.
Baca Juga: Tak Sanggup Lagi Biayai Pengobatan Korban yang Ditabrak, Nadya Almira Minta Bantuan Polisi
“Jadi gue juga pengin mampir, karena gue pengin lihat kondisi Adnan. Tadi kan barusan kalian lihat gue udah ngobrol, memang kondisi Adnan ini memang sangat memprihatinkan,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Denny Sumargo berharap Nadya bisa datang bersilaturahmi ke rumah Adnan dan melihat kondisinya secara langsung.
Denny juga menjelaskan bahwa Nadya sebenarnya tidak kabur dari tanggung jawab, melainkan merasa tersudut oleh narasi yang berkembang di publik.
“Harapan saya Nadya bisa silaturahmi ketemu sama keluarganya Hani, karena sebenarnya urusan mereka tuh bukan Nadya enggak mau tanggung jawab, Nadya nya tidak tabrak lari juga,” katanya.
Setelah melihat langsung kondisi Adnan, Denny Sumargo memutuskan akan membantu membuka donasi untuk biaya pengobatan.
Denny juga menambahkan bahwa Nadya kini bukan orang yang berada, sehingga butuh bantuan pihak lain untuk menyelesaikan masalah ini.
Tag
Berita Terkait
-
Tanpa Kata Maaf, Nadya Almira Pilih Pikir Dulu Saat Diminta Jenguk Korban Kecelakaannya Dulu
-
Terancam Kasusnya Diviralkan Lagi, Nadya Almira Malah Tantang Balik Adik Korban Kecelakaannya
-
Dituduh Tabrak Lari Sampai Dicap Pembunuh, Nadya Almira Sampai Takut ke Alfamart
-
Nadya Almira Dicap Pembunuh: Ini Gak Semudah Isu Orang Ketiga
-
Usai Bantu Yai Mim, Aviwkila Diduga Alami Teror Gaib Berturut-turut
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Soleh Solihun Mendadak Layangkan Kritik Terbuka ke Pramono Anung, Ada Apa?
-
Live Bareng Asnawi, Pratama Arhan Salting Disebut Duda
-
Pangku Jadi Film Terbaik, Inilah Daftar Lengkap Pemenang FFI 2025
-
Kado Ultah ke-76, El Manik Terharu Terima Piala Lifetime Achievement FFI 2025 Saat Masih Hidup
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau