- Sidang cerai Andre Taulany ditunda karena absennya Erin Taulany
- Andre Taulany kecewa Erin Taulany absen
- Andre Taulany ingin proses cerai cepat selesai
Suara.com - Raut kekecewaan tak dapat disembunyikan dari pihak komedian Andre Taulany dalam sidang lanjutan permohonan cerai talaknya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu, 8 Oktober 2025.
Harapan untuk menyelesaikan proses perceraian secara cepat harus pupus untuk sementara waktu.
Pangkal masalahnya adalah ketidakhadiran sang istri, Rien Wartia Trigina atau yang akrab disapa Erin Taulany, selaku pihak termohon.
Kuasa hukum Andre Taulany, Galih Rakasiwi, secara terang-terangan mengungkapkan rasa kecewa kliennya atas situasi ini.
Menurutnya, kehadiran kedua belah pihak sangat diharapkan agar proses hukum dapat segera rampung dan tidak berlarut-larut.
"Hari ini jelas kecewa dong. Kecewa lah, intinya kan minta hadir biar cepat selesai, gitu loh," ungkap Galih Rakasiwi saat diwawancarai.
Pihak Andre Taulany mendapat informasi bahwa kondisi kesehatan Erin belum stabil setelah baru saja pulang dari luar negeri.
"Informasinya baru pulang dari luar negeri, untuk kesehatannya katanya belum stabil. Begitu informasi yang saya dapatkan," jelas Galih.
Absennya Erin secara otomatis membuat agenda mediasi yang krusial tidak dapat dilaksanakan pada hari ini.
Baca Juga: Istri Andre Taulany Absen Sidang Cerai, Ada Masalah Kesehatan Usai dari Luar Negeri
Kondisi ini memaksa majelis hakim untuk menjadwal ulang mediasi pada pekan berikutnya, yang mewajibkan kehadiran Andre dan Erin.
Pihak Andre, melalui kuasa hukumnya yang lain, Usman Lawala, sejatinya sangat menginginkan proses yang lekas untuk mendapatkan kepastian hukum.
"Di situ kami menginginkan adanya proses hukum yang cepat, gitu ya. Proses hukum yang cepat ini tujuannya adalah supaya kami segera mendapatkan kepastian, ya," pungkas Usman.
Berita Terkait
-
Aksi Surya Insomnia Tambal Jalan Aspal Viral, Andre Taulany Beri Respons Kocak
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Teka-teki Hadiah Andre Taulany di Nikahan Boiyen: Bikin Tamu Lain Ikutan Ngakak
-
Duo Duda Bikin Heboh, Desta dan Andre Taulany Gandengan saat Jadi Groomsmen Boiyen
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
Dipersatukan dengan Amanda Manopo, Kenny Austin Bocorkan Perannya di Series Paylater 2
-
7 Film Anime Masuk Daftar Eligible Oscars 2026
-
7 Rekomendasi Film Rio Dewanto, Legenda Kelam Malin Kundang Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Men in Black 3: Agen J Melompat ke Tahun 1969 untuk Selamatkan Agen K, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis First Man, Drakor Balas Dendam Baru Hahm Eun Jung dan Yoon Sun Woo
-
Beda dari Zaskia, Hanung Bramantyo Justru Santai Anak Ditegur Guru karena Rok Sekolah Pendek
-
Nikah Siri dengan Inara Rusli, Insanul Fahmi Kini Ungkap Alasan Tak Posting Foto Istri Sah di Medsos
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Rilis Hari Ini, Ernest Prakasa Justru Berduka atas Bencana di Sumatera