-
Shafeea Ahmad menangis saat tahu kakaknya El Rumi melamar Syifa.
-
Kesedihan Shafeea muncul karena takut kehilangan sosok kakak di rumah.
-
Reaksi ini menunjukkan ikatan persaudaraan yang sangat erat di antara mereka.
Suara.com - Di tengah suka cita yang dirasakan El Rumi dan Syifa Hadju, terselip reaksi emosional dari sang adik bungsu, Shafeea Ahmad ketika mengetahui kakak keduanya telah melamar sang kekasih.
Hal ini diketahui dari Ahmad Dhani yang menceritakan momen video call dengan El Rumi setelah melamar Syifa Hadju di Swiss.
Saat itu, Ahmad Dhani mengatakan anak perempuannya dari Mulan Jameela itu sempat menangis mengetahui El Rumi telah melamar Syifa Hadju di Swiss.
"Waktu video call El di Swiss, kayaknya Feea menangis ya karena dia enggak nyangka aja," ujar Ahmad Dhani seperti dikutip dari akun TikTok @shyra7395, Rabu, 8 Oktober 2025.
Namun, Ahmad Dhani mengatakan tangisan Shafeea bukanlah tanda ketidaksetujuan, melainkan rasa sedih karena akan kembali kehilangan sosok kakak yang selama ini tinggal serumah dengannya.
Sedangkan baru-baru ini, Shafeea ditinggalkan oleh kakak sulungnya, Al Ghazali yang sudah memiliki rumah sendiri setelah menikahi Alyssa Daguise pada Juni 2025 lalu.
"Karena setelah Al keluar dari rumah dan punya rumah sendiri. Lalu, sebentar lagi kakaknya El keluar dari rumah sebentar lagi," kata Dhani.
Karena itu, Shafeea seolah belum siap akan ditinggalkan lagi oleh kakaknya, El Rumi jika nanti menikah dengan Syifa Hadju dan memiliki rumha tinggal sendiri.
"Jadi, cukup menyedihkan buat Shafeea yang selama ini punya dua kakak yang tinggal di rumah," imbuh Ahmad Dhani.
Baca Juga: Adu Tajir Nadif Zahiruddin dan Pratama Arhan: Gandengan Baru Vs Mantan Suami Azizah Salsha
Ahmad Dhani menilai anak perempuannya hanya masih berat melepaskan kakaknya lagi untuk membangun rumah tangga sendiri.
"Iya Shafeea masih berat, masih belum nyangka," ucap mantan suami Maia Estianty ini.
Kedekatan Shafeea dengan kedua kakaknya, terutama El Rumi, memang sudah lama menjadi sorotan publik.
Reaksi haru Shafeea ini pun mengundang simpati dari warganet yang telah mengikuti kedekatan mereka.
Banyak yang mengingat kembali betapa Shafeea selalu emosional jika harus berpisah dengan El.
"Shafeea selalu nangis kalau El pergi, dulu ditinggal El kuliah ke London pun nangis sesenggukan," kata @you***.
Berita Terkait
-
Irwan Mussry Sosok di Balik Cincin Tunangan Mewah El Rumi untuk Syifa Hadju
-
Ukuran Berlian di Cincin Erika Carlina Bikin Finansial DJ Bravy Digunjing
-
Kilas Balik Perjalanan Cinta Syifa Hadju, Kini Berlabuh pada El Rumi
-
Beda Latar Belakang Keluarga El Rumi dan Syifa Hadju: Kini Mau Melangkah ke Pelaminan
-
Ikut Terharu, Deswita Maharani Doakan Hubungan Syifa Hadju dan El Rumi
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Sekuel Resmi Digarap, Igor Saykoji Unggah Foto Langka di Balik Layar Film 5 CM
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad