-
- Lesti Kejora diisukan hamil anak ketiga, meski belum ada konfirmasi resmi dari pihaknya maupun Rizky Billar.
- Isu kehamilan mencuat dari celetukan Ivan Gunawan dan Soimah dalam beberapa acara publik.
- Publik terkejut karena jarak kelahiran anak sebelumnya sangat dekat, hanya sekitar delapan bulan.
Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari pedangdut Lesti Kejora. Istri Rizky Billar ini santer diisukan tengah mengandung anak ketiga.
Sontak, kabar ini menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet, mengingat anak keduanya bahkan belum genap berusia satu tahun.
Isu kehamilan ini pertama kali mencuat dan menjadi viral di media sosial setelah beberapa momen di acara televisi dan podcast.
Awalnya, desainer Ivan Gunawan sempat menyinggung kemungkinan kehamilan Lesti dalam sebuah podcast.
Namun, pelantun "Kejora" itu hanya membalas dengan senyuman tanpa memberikan jawaban pasti.
Spekulasi publik semakin menguat setelah celetukan dari rekan sesama artis, Soimah, dalam sebuah program pencarian bakat.
Secara spontan, Soimah menyebut Lesti sedang hamil.
"Wika aja yang nenek-nenek, yang lagi hamil (Lesti) enggak boleh," ujar Soimah saat itu.
Pernyataan ini sontak membuat juri lainnya terkejut, meskipun Soimah berusaha meralatnya.
Baca Juga: Ups, Soimah Keceplosan Sebut Lesti Kejora Hamil Anak ke-3
Hingga berita ini diturunkan, baik Lesti maupun Rizky Billar belum memberikan konfirmasi resmi terkait kabar kehamilan anak ketiga ini.
Kabar kehamilan ini menjadi sorotan lantaran jaraknya yang berdekatan dengan kelahiran anak kedua mereka.
Seperti diketahui, Lesti Kejora baru saja melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan pada 25 Januari 2025 lalu
Bayi cantik yang diberi nama Leshia Tivana Billar itu kini baru berusia sekira delapan bulan.
Sama seperti anak pertamanya, Muhammad Levian Al Fatih Billar, anak kedua pasangan ini juga lahir secara prematur di usia kehamilan 36 minggu.
Rizky Billar mengungkapkan bahwa proses persalinan berjalan lancar meski sang bayi sempat mendapatkan perawatan khusus.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Hamil Lagi? Rizky Billar Kasih Jawaban Kocak
-
Ambil Hikmah dari Laporan Yoni Dores, Lesti Kejora Kini Fokus Belajar Bikin Lagu
-
Hadapi Laporan Yoni Dores, Sikap Lesti Kejora Lebih Bijak Ketimbang Rizky Billar
-
Upaya Damai Lesti Kejora dan Yoni Dores Masih Buntu, Rizky Billar: Mas Penginnya Ribut Ya?
-
Dilaporkan Yoni Dores, Lesti Kejora Dicecar 27 Pertanyaan di Polda Metro Jaya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain