- Bedu bantah cerai karena persoalan ekonomi
- Bedu pastikan masih punya pemasukan
- Perceraian Bedu murni karena perbedaan visi dengan istri
Suara.com - Komedian Bedu dengan tegas membantah spekulasi yang menyebut perceraiannya dengan Irma Kartika Anggreani alias Anggi disebabkan oleh masalah finansial.
Meski sempat mengunggah kondisi ATM-nya yang kosong, Bedu memastikan hal itu bukanlah pemicu keretakan rumah tangganya.
Saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan pada Rabu, 8 Oktober 2025, Bedu memberikan jawaban santai namun tajam saat ditanya soal isu ekonomi.
"Enggak, kalau masalah ekonomi kan cari duit, mah, saya enggak (masalah) gitu kan," kata Bedu kepada awak media.
Lelaki bernama asli Harabdu Tohar ini menjelaskan bahwa kondisi rekeningnya yang sempat kosong adalah hal biasa sebelum ada pemasukan baru. Yang terpenting, dia menegaskan bahwa dirinya masih memiliki pekerjaan dan pemasukan.
"Kalau memang saya kemarin, tadi saya posting apa namanya, ATM saya enggak ada, memang ada, tapi buat saya kan emang belum ada yang masuk, gitu. Tapi saya masih ada kerjaan juga," jelasnya.
Lebih lanjut, Bedu juga menepis anggapan bahwa dia hanya ikut-ikutan tren perceraian yang marak terjadi di kalangan artis.
"Saya ikut-ikutan siapa? Orang cerai… Orang lagi banyak penyakit nih, apakah gue mesti ikut-ikutan sakit? Ya kan enggak juga," tutupnya dengan tegas.
Sebagaimana diketahui, Bedu resmi mengajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 22 September 2025.
Baca Juga: Takut Tergoda Maksiat, Bedu Berharap Cepat Nikah Lagi Meski Kini Belum Menduda
Alasan utama yang terungkap adalah adanya perselisihan dan perbedaan visi yang terjadi terus-menerus dalam rumah tangga yang telah mereka bina selama 15 tahun.
Berita Terkait
-
Bedu Ungkap Beratnya Biaya Hidup usai Cerai: Hampir Rp50 Juta per Bulan?
-
Kini Ngontrak, Bedu Harus Kucurkan Rp50 Juta Per Bulan untuk Anak dan Cicilan Usai Cerai
-
Suara Bedu Bergetar Saat Bacakan Ikrar Talak, Akui Khawatirkan Masa Depan Mantan Istri
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z