-
Lesti Kejora ternyata sudah hamil enam bulan meski belum terlihat jelas secara fisik.
-
Kehamilan ini sempat dirahasiakan dan baru diumumkan setelah usia kandungan memasuki trimester kedua.
-
Lesti masih menyusui anak keduanya sambil hamil, dengan pengawasan dokter.
Suara.com - Pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar tampaknya sangat apik dalam merahasiakan kehamilan anak ketiga mereka.
Di balik postur tubuhnya yang masih terlihat mungil, Lesti Kejora ternyata sudah mengandung calon anak ketiganya selama enam bulan.
Kabar ini terungkap saat pasangan tersebut ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Minggu, 12 Oktober 2025, sehari setelah mereka mengumumkan kabar bahagia tersebut.
Awalnya, Rizky Billar sempat berkelakar soal usia kandungan sang istri.
"Mungkin dua bulanan lah," ujar Rizky Billar kepada awak media.
Namun, Lesti Kejora dengan cepat meralat pernyataan suaminya dan mengungkapkan usia kehamilan yang sebenarnya, yang ternyata sudah memasuki trimester kedua.
"Oh, enggak, enggak, sudah jalan enam," sahut Lesti Kejora, mengonfirmasi usia kandungannya.
Pengakuan ini sontak membuat banyak orang terkejut, lantaran perut Lesti belum terlihat membuncit layaknya ibu hamil pada umumnya.
Ketika ditanya mengenai hal ini, Lesti menjelaskan salah satu alasannya adalah karena dia masih aktif memberikan ASI eksklusif untuk anak keduanya, Leshia Billar, yang baru berusia delapan bulan.
Baca Juga: Upaya Damai Lesti Kejora dan Yoni Dores Masih Buntu, Rizky Billar: Mas Penginnya Ribut Ya?
"Sekarang masih, masih ASI. Karena stok ASI-nya masih banyak," jelas Lesti.
Sang pedangdut menegaskan bahwa keputusannya untuk tetap menyusui di masa kehamilan ini sudah berdasarkan konsultasi dan berada di bawah pengawasan dokter.
"Aku juga konsultasi sama dokter, jadi kalau selagi memang enggak ada kontraksi terus ASI-nya masih bisa, ya enggak apa-apa. Dan qadarullahnya stok ASI-nya memang banyak," terangnya.
Dengan usia kandungan yang sudah menginjak enam bulan, Lesti dan Billar kini tengah bersiap menyambut kehadiran anggota baru di keluarga kecil mereka.
Berita Terkait
-
Lesti Kejora dan Rizky Billar Umumkan Kehamilan Anak Ketiga
-
Ramai Kabar Lesti Kejora Hamil Anak Ketiga, Berawal dari Mimpi Ivan Gunawan
-
Lesti Kejora Diisukan Hamil Lagi, Padahal Anak Kedua Belum Genap Setahun
-
Lesti Kejora Hamil Lagi? Rizky Billar Kasih Jawaban Kocak
-
Ambil Hikmah dari Laporan Yoni Dores, Lesti Kejora Kini Fokus Belajar Bikin Lagu
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues