1. Rizky Febian menangis haru sebelum lamaran, mengenang mendiang ibunya yang tak bisa hadir di momen penting tersebut.
2. Ia merasakan campuran emosi antara gugup, sedih, dan tegang, terutama karena harus meyakinkan keluarga Mahalini dan membahas perbedaan keyakinan.
3. Lamaran berjalan lancar dan diterima hangat membuat Rizky bersyukur atas restu keluarga serta bahagia memulai kehidupan bersama Mahalini.
Suara.com - Penyanyi Rizky Febian mendadak membagikan kisah menyentuh di balik momen lamarannya dengan sang istri, penyanyi Mahalini Raharja.
Putra sulung komedian Sule tersebut mengaku sempat menumpahkan air mata seorang diri di kamar mandi, tepat sebelum mengungkapkan niat seriusnya kepada sang kekasih.
Dalam wawancara yang diunggah akun Instagram @folkative pada Rabu, 22 Oktober 2025, pelantun Cuek tersebut menceritakan bahwa rasa haru dan gugup menyelimuti dirinya menjelang prosesi lamaran.
Tak hanya karena harus meyakinkan keluarga besar Mahalini, Rizky juga diliputi kerinduan mendalam terhadap mendiang ibunya, Lina Jubaedah.
"Ada momen sebelum pas gue mau ngelamar dia, gue diam di kamar mandi, terus gue nangis," ungkap Rizky Febian.
Tangisan itu, kata Rizky, pecah karena dia membayangkan sosok sang ibu yang sudah tiada.
Di momen penting yang seharusnya bahagia, dia berharap ibunya bisa hadir untuk menyaksikan langkah besar dalam hidupnya.
"Karena almarhumah Mama sudah enggak ada, kan. Gue nangis dulu kayak, 'Mah, coba lu ada di sini, mungkin gue bisa mengutarakan segala macamnya, mungkin lebih leluasa'," tutur penyanyi 26 tahun tersebut dengan nada haru.
Tak hanya perasaan kehilangan, Rizky mengaku momen lamaran itu juga diwarnai ketegangan lain.
Baca Juga: Sule Geram Dengar Kabar Anak-Anak Cuek Saat Dirinya Sakit Parah: Ada yang Giring Opini
Salah satunya terkait pembicaraan serius mengenai keyakinan yang akan dianut setelah menikah.
Dia menggambarkan situasi tersebut sebagai momen yang “deg-degan banget”.
"Jadi kayak menurut gue itu momen yang deg-degan, kayak bisul pecah. Jadi kayak, 'Wah, gila ini, gue harus menunggu jawaban'," ujarnya.
Meski sempat diliputi rasa cemas dan tekanan, semua beban itu akhirnya terbayar lunas. Rizky Febian merasa bersyukur karena niat baiknya diterima dengan tangan terbuka oleh keluarga Mahalini.
"Dan ternyata alhamdulillah sangat luar biasa di-welcome yang sangat hangat dari keluarganya waktu itu," tutupnya lega.
Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini
Berita Terkait
-
Lepas dari Bayang-bayang Lagu Cinta, Rizky Febian Bikin Gebrakan Baru Lewat 'Alamak'
-
Dari Anak-Anak Sampai Ibu-Ibu, Adrian Khalif Terharu Lagu 'Alamak' Jadi Hits di Semua Kalangan
-
Dibongkar Adrian Khalif, Lagu 'Alamak' Ternyata Cuma Dibuat Sambil Bercanda Bareng Rizky Febian
-
Viral Tanpa Sengaja, Lagu Alamak Meledak Berkat Live Mahalini dan Rizky Febian
-
Adrian Khalif Kaget Lagu 'Alamak' Tembus 1,1 Juta Pendengar di Hari Pertama Rilis: Gila Sih!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Netizen Buru Sosok Luna, Perempuan yang Diduga Pemantik Hoaks Es Gabus Spons di Kemayoran
-
Dewi Perssik Semprot Afan DA karena Tarif Selangit, Manajer Tantang Bukti
-
10 Tahun Hengkang, Badai Konsisten Tolak Reuni Kerispatih: Saya Baik-Baiik Saja
-
Misteri Sosok V, Saksi Kunci yang Ditunggu Polisi di Penyelidikan Kematian Lula Lahfah
-
Selamat! Fiki Naki dan Tinandrose Umumkan Kehamilan Anak Pertama
-
Polisi Akan Bongkar Penyebab Kematian Lula Lahfah dengan Menggandeng Kemenkes dan Forensik
-
Klaim Edukasi Berujung Bidikan Propam: Oknum Polisi Kasus Es Gabus Terancam Sidang Etik
-
Ramai Spekulasi soal Kematian Lula Lahfah, Bunga Zainal Semprot Netizen: Enggak Ada Empati
-
Promo Buy 1 Get 1 Free Tiket Film Tolong Saya! (Dowajuseyo) di m.tix, Buruan Cek Sebelum Hangus
-
Baim Wong Diduga Oplas di Korea, Langsung Kena Semprot Luna Maya: Jangan Aneh-Aneh Deh!