- Gilang Dirga saat ini tengah mengejar gelar Sarjana
- Gilang Dirga sengaja pamer kegiatan kuliahnya
- Gilang Dirga berkuliah di Podomoro University
Suara.com - Presenter dan komedian Gilang Dirga menyiapkan langkah antisipatif untuk menghadapi komentar buruk netizen soal gelar sarjana yang kini tengah dikejar.
Sebelum saatnya diwisuda, lelaki 35 tahun tersebut memilih gencar memamerkan aktivitas kuliahnya di Podomoro University sejak dari sekarang.
Lewat unggahan di Instagram pada Selasa, 28 Oktober 2025, suami Adiezty Fersa tersebut membagikan momen saat dirinya mempresentasikan tugas kuliah Event Management di Fakultas Kewirausahaan.
"Nanti pas aku jadi sarjana, amiinnn, akan ada netizen budiman yang bertanya, 'kok udah lulus aja, kapan kuliahnya?' atau 'kok bisa cum laude (amiiinnn), emang kapan belajarnya?' atau 'ya elah namanya artis pasti bisalah atur sana-sini'," tulis Gilang dalam unggahannya.
Berbekal pengalaman sering disorot publik, Gilang paham betul bahwa apa pun yang dia lakukan berpotensi mengundang komentar.
Karena itu, di memutuskan untuk transparan dengan membagikan bukti nyata proses kuliahnya.
"Nah untuk memitigasi itu semua, aku tidak akan pernah bosan untuk posting kegiatan perkuliahan aku di @podomorouniversity pada kelas RPL Fakultas Kewirausahaan. Ini adalah sekelebat 'bukti' dari saya dalam presentasi pada kuliah Event Management," lanjutnya.
Meski dikenal sibuk di dunia hiburan, Gilang menegaskan bahwa dirinya benar-benar serius menjalani pendidikan. Dia juga mengaku tengah menikmati proses belajar yang dijalaninya.
"Alhamdulillah gue sangat bersemangat pada perkuliahan gue saat ini. Doakan aku selalu yaaaa... Terima kasih guys," ujar Gilang menutup keterangannya.
Baca Juga: Ups, Soimah Keceplosan Sebut Lesti Kejora Hamil Anak ke-3
Berita Terkait
-
4 Artis Kehilangan Anak Dalam Kandungan, Terbaru Rizal Armada
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka
-
Gilang Dirga Tak Kuasa Menahan Air Mata Mengenang Sosok Almarhum Ayahnya
-
Sahabat Solidaritas: Detik-Detik Irfan Hakim Beri Pelukan Erat untuk Gilang Dirga yang Berduka
-
Hanya Beda Satu Menit, Gilang Dirga Ceritakan Detik-Detik Sang Ayah Meninggal Dunia
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
Kini Diceraikan, Jawaban Rully Ketika Ditanya Mau Nikahi Boiyen Bikin Netizen Geram: Enggak Seruis
-
Kepala BPOM Ungkap Bahaya Whip Pink Gas, Sebut Jadi Salah Satu Penyebab Kematian Influencer
-
Baru 2 Bulan Menikah, Boiyen Gugat Cerai Rully
-
Netizen Buru Sosok Luna, Perempuan yang Diduga Pemantik Hoaks Es Gabus Spons di Kemayoran
-
Dewi Perssik Semprot Afan DA karena Tarif Selangit, Manajer Tantang Bukti
-
10 Tahun Hengkang, Badai Konsisten Tolak Reuni Kerispatih: Saya Baik-Baiik Saja
-
Misteri Sosok V, Saksi Kunci yang Ditunggu Polisi di Penyelidikan Kematian Lula Lahfah
-
Selamat! Fiki Naki dan Tinandrose Umumkan Kehamilan Anak Pertama
-
Polisi Akan Bongkar Penyebab Kematian Lula Lahfah dengan Menggandeng Kemenkes dan Forensik
-
Klaim Edukasi Berujung Bidikan Propam: Oknum Polisi Kasus Es Gabus Terancam Sidang Etik