Suara.com - Momen pertemuan Miss Israel dan Miss Palestina di ajang Miss Universe 2025 mendadak viral setelah rekaman video keduanya tersebar luas di media sosial.
Dalam video yang direkam saat konferensi pers dan sashing ceremony di Bangkok, Thailand, pada 5 November 2025, tampak Miss Israel Melanie Shiraz diduga menatap sinis ke arah Miss Palestina Nadeen Ayoub.
Kejadian itu berlangsung ketika Nadeen Ayoub berjalan di depan Melanie Shiraz dalam barisan peserta, sementara kamera menangkap ekspresi wajah yang dianggap "dingin dan tajam" dari Miss Israel.
Potongan video tersebut cepat menyebar di TikTok dan X (Twitter), memunculkan ribuan komentar netizen yang ramai menyoroti dugaan tatapan sinis tersebut.
Sebagian besar komentar menilai Melanie memperlihatkan ekspresi tidak ramah, bahkan ada yang menyebutnya "memandang dengan kebencian" terhadap Miss Palestina.
"Ya, semuanya tersenyum dan kelihatan cantik… kecuali Miss Israel, yang ngelihatin Miss Palestina kayak mikir, 'Dia nggak seharusnya ada di sini,'" tulis salah satu warganet.
Komentar lainnya bahkan bernada lebih keras dengan menyindir, "Kalau iri bisa membunuh, Israel udah nggak punya Miss lagi, dan dunia bakal lebih baik tanpa Zionis."
Momen ini memantik perdebatan sengit karena muncul di tengah meningkatnya ketegangan geopolitik akibat serangan militer Israel ke Gaza.
Kehadiran Nadeen Ayoub sendiri memiliki makna simbolis besar karena dia menjadi wakil pertama Palestina di ajang Miss Universe sepanjang sejarah.
Baca Juga: Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
Bagi banyak orang, partisipasinya dianggap sebagai bentuk perlawanan simbolik untuk menyuarakan penderitaan rakyat Palestina yang masih terus menjadi korban konflik.
Sementara itu, Melanie Shiraz disebut sudah lama menjadi sasaran kritik di media sosial bahkan sebelum momen tersebut terjadi.
Dia sempat dijuluki "Miss Genosida" oleh sejumlah pengguna internet yang mengaitkan keikutsertaannya dengan tindakan militer Israel di Gaza.
Tagar #FreePalestine dan komentar bernada politis membanjiri unggahan yang menampilkan dirinya sejak awal kompetisi berlangsung.
Meski menghadapi gelombang kebencian, Melanie menegaskan bahwa dia tidak terganggu dengan serangan warganet dan memilih tetap fokus pada kompetisi.
Dalam wawancara, Melanie menyebut ingin menggunakan panggung Miss Universe untuk menunjukkan siapa dirinya dan siapa Israel sebenarnya.
Tag
Berita Terkait
-
Sanly Liu Tak Terbendung, Rebut Mahkota Miss Universe Indonesia 2025 dan Hati Penggemar!
-
Sejarah Terukir! Palestina Kirim Wakil Pertama ke Miss Universe:Ini Sosok Nadeen Ayoub
-
Profil Whulandary Herman, Putri Indonesia 'Tampar' Pembelaan Miss Israel
-
Debat Panas Whulandary Herman Vs Miss Israel Soal Serangan ke Palestina, Kekuatan Warganet Diuji
-
Profil Yityish Aynaw, Miss Israel Disemprot Putri Indonesia di Instagram
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Sinopsis Toy Story 5: Woody dan Buzz Hadapi Mainan Teknologi Tinggi Lilypad, Tayang 19 Juni 2026
-
Tasya Farasya Rayakan Status Janda Pakai Kue 'Officially Unmarried'
-
Festival Sinema Prancis 2025 Siap Digelar 14 Kota, Joko Anwar Bakal jadi Tamu Spesial
-
Deretan Rekomendasi Film Tentang Sulap, Terbaru Now You See Me 3 Tayang Hari Ini
-
Hamish Daud Berduka Kakeknya Meninggal, Ternyata Seorang Veteran Perang Dunia II
-
Yudo Sadewa Geram Dituduh Hidup dari Uang Negara, Tegaskan Sumber Kekayaannya dari Aset Kripto
-
Manajer Artis ini Diduga Sentil Hubungan Erika Carlina dan DJ Bravy Setingan
-
Tasya Farasya Resmi Menjanda
-
Klaim Bukan Carmuk atau Menjilat, Mayangsari Bersyukur Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
Anak Kini Cetak Prestasi Akademik, Dulu Limbad Disorot karena Konflik Istri Pertama dan Kedua