Suara.com - Azizah Salsha akhirnya buka suara terkait huru-hara yang terus berkembang mengenai perceraiannya dengan Pratama Arhan.
Selebgram yang akrab disapa Zize itu memberikan klarifikasi panjang melalui unggahan Instagram pada Sabtu, 15 November 2025.
"Selama ini aku memilih diam karena aku percaya beberapa hal layak diselesaikan secara personal," tulis Azizah pada pembuka klarifikasinya.
"Namun, melihat semakin banyak pihak yang terseret dan terganggu oleh narasi yang tidak benar, aku merasa perlu memberikan penjelasan," katanya menyambung.
Azizah menyebut dirinya memahami bahwa ruang kosong yang tercipta membuat banyak asumsi tumbuh dan beberapa di antaranya mengarah pada kesimpulan yang keliru dan merugikan banyak pihak.
"Jika ada pihak yang merasa tersinggung atau dirugikan oleh pemberitaan belakangan ini, aku menyampaikan permohonan maaf dengan tulus," ujar putri politisi Andre Rosiade ini.
Zize menegaskan bahwa perjalanan rumah tangganya dengan Pratama Arhan telah berakhir sejak lama.
Keduanya memilih berpisah secara agama pada akhir Juni 2023 demi kenyamanan masing-masing.
Baca Juga: Dituduh Provokasi, Putri Delina Pamer Bukti Dimaki Pendukung Azizah Salsha Saat Padel Wars
"Keputusan ini diambil dengan matang dan bukan hal yang mudah bagi kami," ucapnya, menyebut hubungan mereka berakhir baik tanpa unsur paksaan dari pihak mana pun.
Azizah juga menyinggung bahwa dirinya tidak akan membuka detail pribadi karena hal tersebut tetap menjadi ranah sensitif yang tidak layak diperdebatkan publik.
"Yang ingin aku tekankan adalah bahwa keputusan berpisah diambil setelah proses panjang dan pertimbangan matang dari kedua belah pihak," imbuhnya, menepis dugaan-dugaan yang selama ini beredar.
Dia menuturkan bahwa kenangan yang ada akan tetap dihargai dan hubungan keluarga kedua belah pihak tetap terjaga meski status pernikahan telah berakhir secara resmi.
Azizah menyatakan dirinya tidak membutuhkan pembelaan publik dan memilih berdiri sendiri sembari bertanggung jawab penuh atas keputusan yang diambil.
Untuk pihak yang masih menebar asumsi, dia berharap pernyataannya mampu menjadi penutup sehingga tidak ada lagi polemik baru yang muncul di kemudian hari.
Berita Terkait
-
Dituduh Provokasi, Putri Delina Pamer Bukti Dimaki Pendukung Azizah Salsha Saat Padel Wars
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Andre Rosiade Bela Putrinya yang Dihujat Netizen: Azizah Salsha Tak Pernah Bikin Dosa ke Publik!
-
Nasihat Menyentuh Andre Rosiade Buat Azizah Salsha yang Terus Diserang Warganet
-
Azizah Salsha Cerai, Andre Rosiade Singgung Karier Kakak dan Ipar Pratama Arhan di Padang
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026