Entertainment / Film
Kamis, 20 November 2025 | 21:00 WIB
Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon (Instagram/@viuindonesia)

Lee Je Hoon menjadi versi muda dari inspektur kepala Park Young Han, yang dalam serial aslinya diperankan oleh Choi Bool Am.

Drama ini juga menggaet Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, dan Yoon Hyun Soo sebagai anggota tim Park Young Han di Kantor Polisi Jongnam di Seoul.

3. Taxi Driver Season 1, Season 2, dan Season 3

Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon

Setelah dua tahun menanti, akhirnya Taxi Driver 3 akan tayang perdana pada Jumat, 21 November 2025.

Serial ini perdana tayang di SBS pada 2021 dan langsung mencuri atensi publik dengan rating episode pamungkas mencapai 15,3 persen.

Taxi Driver berlanjut ke season 2 pada 2023 dan lagi-lagi meraih rating tinggi hingga 21 persen untuk episode terakhirnya.

Tahun 2025, Taxi Driver berlanjut ke musim ketiga dengan pemain utama yang sama dengan season sebelumnya yakni Lee Je Hoon, Kim Eui Sung, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, dan Bae Yoo Ram.

Taxi Driver banyak digemari karena menyuguhkan tontonan dengan kombinasi genre thriller, action, komedi, misteri, noir, crime, dan melodrama.

Drama ini menyoroti layanan taksi misterius yang membantu para korban yang tidak mendapat keadilan dari hukum untuk membalas dendam.

Baca Juga: Dominasi Hyun Bin dan Son Ye Jin di Blue Dragon Film Awards 2025, Ini Daftar Lengkap Pemenangnya

Punya target, misi, dan musuh yang baru, Taxi Driver Season 3 dijamin tak kalah seru dari musim sebelumnya.

Kim Do Gi (Lee Je Hoon) dan tim Rainbow Taxi akan menangani kasus yang terkait dengan perdagangan manusia internasional.

4. The Second Signal

Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon

Drakor thriller Lee Je Hoon berjudul Signal yang sukses tahun 2016 lalu akhirnya akan berlanjut ke season 2.

Drama tentang sekelompok detektif polisi yang menggunakan walkie-talkie misterius untuk memecahkan kasus di masa lalu ini memang banyak penggemarnya saking bagusnya.

Menariknya lagi, Signal Season 2 atau The Second Signal akan menampilkan kembali Kim Hye Soo, Jo Jin Woong, dan Lee Je Hoon sebagai pemeran utama.

Load More