- Taeyong NCT akan menggelar konser solo perdana bertajuk "TY TRACK – REMASTERED" di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
- Konser spesial ini menandai kembalinya Taeyong setelah menyelesaikan wajib militer dan akan dilaksanakan pada 7 Februari 2026.
- Promotor PK Entertainment telah merilis enam kategori harga tiket, mulai dari Rp 1.350.000 hingga Rp 2.950.000.
Suara.com - Taeyong NCT akhirnya kembali menyapa penggemarnya di Indonesia. Leader NCT ini dipastikan akan menggelar konser solo perdananya di Tanah Air bertajuk “2026 TAEYONG CONCERT <TY TRACK – REMASTERED> IN JAKARTA”.
Kabar tersebut langsung disambut antusias oleh para penggemar yang telah lama menantikan kehadiran sang idola di atas panggung Indonesia.
Konser ini menjadi momen spesial karena merupakan konser solo pertama Taeyong di Jakarta, sekaligus menandai kembalinya sang rapper setelah menjalani masa hiatus cukup panjang akibat kewajiban menjalani wajib militer.
Kehadiran Taeyong diharapkan menjadi pelepas rindu bagi para NCTzen Indonesia yang setia menunggu comeback-nya.
Menjelang pelaksanaan konser, PK Entertainment selaku promotor resmi telah merilis detail seat plan serta harga tiket melalui media sosial resmi mereka.
Berdasarkan informasi yang dibagikan, tiket konser Taeyong terbagi ke dalam enam kategori, yang dapat dipilih sesuai preferensi dan anggaran penggemar.
Kategori tiket termahal adalah VIP Festival yang dibanderol dengan harga Rp 2.950.000. Untuk kategori ini, penggemar tidak hanya mendapatkan akses menonton konser dari area terdepan, tetapi juga memperoleh berbagai benefit eksklusif, salah satunya kesempatan untuk mengikuti sesi soundcheck sebelum konser dimulai.
Di bawah kategori VIP Festival, tersedia Festival dengan harga Rp 2.450.000.
Selanjutnya, ada kategori Cat 1 lainnya yang dibanderol Rp 2.250.000, diikuti Cat 2 seharga Rp 1.950.000, serta Cat 3 yang dijual dengan harga Rp 1.750.000.
Baca Juga: Beyonce Masuk Jajaran Orang Terkaya di Dunia, Intip Sumber Pendapatannya
Sementara itu, kategori tiket termurah adalah Cat 4 dengan harga Rp 1.350.000.
Penjualan tiket konser sendiri telah dibuka sejak Rabu, 7 Januari 2026. PK Entertainment menginformasikan bahwa tiket hanya dapat dibeli melalui situs resmi yang telah ditentukan.
“Tiket tersedia secara eksklusif di taeyonginjakarta.com,” tulis PK Entertainment dalam unggahan pengumuman mereka di Instagram.
Sebagai informasi, konser “2026 TAEYONG CONCERT <TY TRACK – REMASTERED> IN JAKARTA” dijadwalkan akan berlangsung pada 7 Februari 2026 dan bertempat di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Bagaimana, sudah siap berjumpa dengan Taeyong NCT?
Berita Terkait
-
Ultraverse Festival 2026 Hadirkan 12 Musisi di 3 Panggung dengan Dukungan XL Ultra 5G+
-
Rain Dikritik Usai Ngambek Gegara Penonton Singapura Tak Antusias
-
Bighit Music Ungkap Detail Comeback BTS: Album Baru hingga Tur Dunia
-
Penonton Tak Semangat, Penyanyi Rain Emosi Ancam Tinggalkan Panggung
-
Rayakan 30 Tahun Berkarya, Tipe-X Bongkar Sejarah Lagu 'Genit' di Big Bang Festival 2025
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV