Suara.com - Salah satu drama Korea menarik yang akan tayang bulan depan adalah First Man yang dibintangi oleh Hahm Eun Jung.
First Man adalah drakor balas dendam dan romantis terbaru yang akan tayang di MBC mulai 15 Desember 2025 mendatang.
Penyanyi sekaligus aktris cantik yang juga dikenal dengan nama Eunjung T-ara ini akan beradu akting dengan Oh Hyun Kyung, Yoon Sun Woo, dan lainnya di drama First Man.
Ada yang sudah penasaran dengan drama ini? Intip langsung sinopsis First Man di bawah ini!
Kenalan dulu dengan para pemainnya dan potret-potretnya seperti dilansir dari Soompi, MyDramalist, dan Hancinema. Check this out!
1. Sinopsis First Man
First Man adalah drama harian terbaru MBC yang akan tayang perdana pada 15 Desember 2025.
Drakor romantis bertema balas dendam ini menggaet banyak bintang ternama, termasuk Hahm Eun Jung, Oh Hyun Kyung, Yoon Sun Woo, Park Gun Il, Kim Min Seol, Lee Hyo Jung, Jung So Young, Jung Chan, dan Lee Jae Hwang.
Sutradara Kang Tae Heum dan penulis Seo Hyun Joo dari drakor The Third Marriage akan menggarap drama ini.
First Man menyoroti kisah yang diwarnai cinta, dendam, dan ambisi tentang dua wanita yang hidupnya saling terkait.
Baca Juga: Sinopsis Villains, Drakor Thriller Crime Baru Yoo Ji Tae dan Lee Min Jung di HBO Max
Ada wanita yang rela menjalani hidup orang lain demi membalas dendam, sedangkan yang lain akan melakukan apa saja untuk meraih keinginannya meski harus mencuri hidup orang lain.
2. Pemain First Man
Hahm Eun Jung akan memainkan peran ganda sebagai saudara kembar Oh Jang Mi dan Ma Se Rin. Mereka menjalani kehidupan yang sangat berbeda.
Oh Jang Mi adalah wanita hangat dan mandiri yang punya keinginan untuk membuka restorannya sendiri.
Di sisi lain, Ma Se Rin merupakan cucu tunggal dari ketua Dream Group yang manja dan dikenal sebagai pembuat onar.
First Man adalah drakor anyar Hahm Eun Jung usai Su Ji and U Ri dan Tarot pada 2024, dan Queen's House tahun 2025.
Oh Hyun Kyung akan menjadi Chae Hwa Young, sosok mantan bintang top yang menyembunyikan ambisi kejam untuk menguasai Dream Group di balik penampilannya yang anggun.
Berita Terkait
-
Transformasi Akting Jung Ji-so, Si Aktris Serbabisa di Drama Who Is She!
-
Taxi Driver 3 Tutup Cerita dengan Rating Tertinggi Sepanjang Penayangan
-
Sinopsis 'Wind UP', Drakor Pendek Baru yang Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Tarung Sarung di Vidio: Pertarungan Harga Diri dan Cinta dalam Tradisi Budaya
-
Bloodshot Malam Ini: Vin Diesel Bangkit dari Kematian dan Jadi Robot dengan Kekutan Super
-
Mantan Mertua Koar-Koar, Spil Cucunya Saksikan Perzinaan Inara Rusli di Rumah