- Serial orisinal Vidio berjudul Algojo, dibintangi Arya Saloka, akan tayang perdana pada 16 Januari 2026.
- Arya Saloka memerankan "Zar", seorang anjelo yang bertransformasi menjadi algojo dengan riset mendalam Tanjung Priok.
- Penulis mengangkat realitas keras Priok, menciptakan ironi profesi anjelo sebagai pelindung sebelum menjadi algojo.
Suara.com - Platform streaming Vidio bersiap menghadirkan serial orisinal terbaru yang penuh aksi dan ketegangan berjudul Algojo.
Serial Algojo yang dijadwalkan tayang pada 16 Januari 2026 ini menjadi sorotan utama, bukan hanya karena ceritanya yang gelap dan berani, tetapi juga karena menandai debut Arya Saloka dalam genre action.
Dalam pemutaran perdananya di JAFF Festival 2025 di Yogyakarta pada 1 Desember lalu, para pemain dan tim produksi membongkar proses kreatif yang intens di balik layar, mulai dari riset mendalam tentang kehidupan Tanjung Priok hingga filosofi unik di balik karakter utamanya.
Arya Saloka yang selama ini lekat dengan peran drama, mengaku tertantang untuk mengambil proyek ini karena premis cerita yang tidak biasa.
Pada series ini, Arya Saloka memerankan karakter bernama "Zar", seorang pria yang menjalani kehidupan ganda sebagai anjelo yang mendadak jadi algojo.
"Aku tertarik terima series action pertamaku ini karena ya itu ceritanya menarik sih, dari seorang anjelo tiba-tiba jadi Algojo," ungkap Arya.
Transformasi drastis dari seorang pengantar jemput pekerja seks komersial (Anjelo) menjadi mesin pembunuh menjadi daya tarik utama yang membuat Arya tak ragu menerima tawaran ini.
Untuk menghidupkan karakter Zar yang hidup di kerasnya wilayah pelabuhan, Arya Saloka tidak main-main dalam melakukan riset.
Ia mengakui bahwa tantangan terbesarnya adalah memahami sosiologi dan gestur masyarakat Tanjung Priok.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Merk Mobil Pick Up Bekas Rp20 Jutaan untuk Pedagang Pasar
Arya Saloka mengaku banyak berdiskusi dengan Doms, salah satu pemain dalam serial tersebut yang disebutnya sebagai "Tour Guide Priok".
"Jadi, lebih banyak ngobrol sama dia (Doms). Waktu itu Doms juga kasih tahu banyak ada kejadian apa aja di Priok," jelas Arya.
Tak cukup hanya mengobrol, Arya Saloka bahkan sampai mengikuti akun media sosial "Info Priok" untuk mempelajari perilaku masyarakat setempat melalui rekaman video amatir.
Dari sana, ia menemukan detail-detail kecil yang penting untuk aktingnya, seperti logat bicara hingga reaksi warga terhadap tragedi.
"Saya mengamati reaksi mereka ketika melihat suatu kejadian. Karena mungkin sering banyak kejadian di Priok, mereka sampai reaksinya biasa aja (saat melihat kecelakaan)," tambahnya, menyoroti betapa kerasnya lingkungan yang membentuk karakter Zar.
Sisi Lain "Anjelo": Pekerjaan Paling Mulia di Tempat Tergelap
Berita Terkait
-
Tak Lagi Andalkan Otak Aja, Clara Bernadeth Bocorkan Sisi Gahar Ara di Pertaruhan Series Season 3
-
5 Tontonan Film Baru di Vidio Desember 2025 yang Wajib Masuk Watchlist
-
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romantis Baru Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Prime Video
-
Sugar Baby: Davina Karamoy Jadi Penggoda, Adipati Dolken Kena Imbasnya
-
Sinopsis Sugar Baby: Adipati Dolken Nyamar Jadi Orang Kaya Demi Pikat Davina Karamoy
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Laringitis, Penyakit yang Ternyata Bikin Anji Tak Bisa Bernyanyi
-
Sinopsis Sahabat Anak, Film Kak Seto yang Terancam Diboikot Usai Kasus Aurelie Moeremans
-
TRANS7 Hadirkan "Legenda Bertuah": Drama Berbasis AI Pertama di Indonesia
-
Kecewa Tak Dibela Saat Dihujat, Ayu Aulia Rahasiakan Nama Organisasi 'Binaan' Kemenhan
-
Escape Plan 2 Malam Ini: Penjara Teknologi Canggih Tempat Tahanan Dipaksa Bertarung seperti Binatang
-
Klarifikasi Adly Fairuz Soal Penipuan Calon Akpol, Bantah Ngaku Jenderal Ahmad
-
Power Rangers: Menelusuri Kembali Awal Mula Lima Remaja Pilihan Zordon, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Agatha Christie's Seven Dials: Misteri Tujuh Jam Alarm dan Kematian Gerry Wade
-
2 Tahun Meninggal, Babe Cabita Masih Ditanya soal Rate Card, Istri: Bingung Kasih Harga yang Mana
-
Series Keluarga yang Tak Dirindukan Segera Tayang, Manoj Punjabi Obrak-abrik Citra Pemain