Suara.com - Dinar Candy selama ini dikenal sebagai seorang disc jockey atau DJ yang sangat lekat dengan dunia malam.
Namun, di balik imej tersebut, ia justru memegang peran yang tak terduga dalam sebuah kegiatan keagamaan.
Ternyata, Dinar diangkat langsung oleh Umi Pipik sebagai ketua pengajian yang dipimpin istri almarhum Ustaz Jefri Al Buchori itu.
Keputusan tersebut membuat banyak orang terkejut karena dianggap jauh dari citra Dinar yang biasa tampil seksi.
Hal itu diungkap Dinar dalam podcast Pojok Terminal yang dipandu Praz Teguh.
“Aku kan sering ikut pengajian Umi Pipik, sama dia aku diangkat jadi ketua pengajian,” kata Dinar Candy dalam video yang diunggah pada Kamis (11/12/2025).
Menurut Dinar, langkah Umi Pipik itu dilakukan dengan maksud agar dirinya bisa berubah secara perlahan.
“Tapi aku tahu, Umi Pipik itu sengaja sebenernya” ujar DJ berusia 32 tahun itu.
Baca Juga: Nonton Langsung Timnas di Jeddah, Umi Pipik Adu Mulut dengan Warga Arab Saudi
Setiap kali mengikuti pengajian, Dinar selalu diminta duduk di barisan paling depan.
Bahkan, Umi Pipik kerap menyuruhnya untuk aktif bertanya agar lebih memahami materi kajian yang disampaikan.
“Dan terus dia tuh kalau aku lagi ngaji ‘Dinar, kamu di depan, nanya ya’ jadi aku tuh benar-benar,” ujarnya.
Ia merasa Umi Pipik sengaja memberinya amanah besar agar ia semakin dekat dengan hal-hal baik namun dengan cara yang halus.
“Ya umi tuh penginnya mungkin aku ke jalan yang lebih ini lah, yang lebih baik lagi. Cuma dengan cara halus umi tuh,” kata Dinar.
Oleh sebab itu, Dinar kini mulai terbiasa mengikuti pengajian dan selalu berada di posisi depan agar mudah bertanya kepada ustaz yang mengisi acara pengajian tersebut.
Berita Terkait
-
Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
-
Lisa Mariana Bongkar Perempuan Inisial S yang Diduga Jadi Simpanan RK, Bukan Aura Kasih?
-
Viral Lagi Pengakuan Dinar Candy dan Lisa Mariana: Sosok S Diduga Simpanan Ridwan Kamil
-
Selain Davina Karamoy, Deretan Artis Ini Juga Sempat Terseret Rumor Menjadi Sugar Baby
-
Sosok Ustaz Jefri Al Buchori "Hadir" di Momen Kelahiran Anak Pertama Adiba Khanza
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
Siap-Siap! 6 Film MGM Pictures Paling Dinanti Tahun 2026
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik
-
Virgoun Restui Ahmad Dhani dengan Inara Rusli: Aku Sih Yes
-
Pesan Terakhir Lula Lahfah ke Jennifer Coppen Terungkap, Titip Doa untuk Laura Anna
-
Ojeknya Pernah Dipesan, Pengemudi Ojol Bongkar Sifat Asli Manohara
-
Lula Lahfah Ungkap Keinginan Sederhana Sebelum Meninggal
-
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Menikah Besok, Intip Jadwal Live Streamingnya
-
Betrand Peto Diisukan Diusir Sarwendah, Jordi Onsu Semprot Penyebar Hoaks: Bohong!