- Laporan dugaan zina Inara Rusli dan Insanul Fahmi telah memasuki tahap penyidikan di Polda Metro Jaya.
- Wardatina Mawa menolak tawaran *restorative justice* dari Inara Rusli karena pertimbangan internal tertentu.
- Mawa bersikukuh akan melanjutkan proses perceraian setelah hasil penyidikan di Polda Metro Jaya rampung.
Suara.com - Laporan Wardatina Mawa terhadap Inara Rusli dan Insanul Fahmi terkait dugaan zina, sudah masuk ke tahap penyidikan di Polda Metro Jaya.
Sementara kasus tersebut bergulir, Inara Rusli yang beberapa waktu lalu hadir memenuhi panggilan, meminta restorative justice alias perdamaian.
Tapi Wardatina Mawa yang diwakili tim kuasa hukumnya, menolak pengajuan damai tersebut.
"Ada pertimbangan-pertimbangan internal yang tidak bisa disampaikan," ujar Althur Napitupulu, salah satu pengacara Mawa saat konferensi pers di kawasan Jakarta Barat pada Jumat, 9 Januari 2026.
Saat disinggung apakah alasan tersebut terkait poligami, pihak pengacara tidak membantah.
Hanya saja mereka enggan memberikan keterangan secara detail. "Salah satunya seperti itu," ucap Althur.
Inara Rusli, seperti diketahui menerima menjadi istri kedua Insanul Fahmi.
Atas keputusan itu, ia mau melegalkan pernikahan siri dengan sidang isbat.
Tapi seperti yang pernah dikatakan Mawa, ibu satu anak ini menolak untuk dipoligami.
Baca Juga: Inara Rusli Sebut Janda Tak Perlu Wali Nikah, Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Kembali Viral
Ia akan mengajukan gugatan perceraian namun setelah semua perkara hukum selesai.
"Ya kalau pada intinya, Mawa tetap akan bercerai," imbuh pengacara Mawa lainnya, Dharma Praja Pratama.
"Hanya waktunya memang masih belum dipastikan kapan, karena memang masih menjalani proses di Polda ini," imbuhnya.
Karena itu, Mawa begitu berharap proses hukum di Polda Metro Jaya segera selesai.
Sehingga ia bisa mengakhiri hubungan dengan lelaki yang telah berselingkuh darinya.
"Kami juga memohon supaya ini segera bisa digelarkan dan bisa ke tahap selanjutnya," tutur Dharma Praja.
Berita Terkait
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Perlu Wali Nikah, Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Kembali Viral
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang
-
Inara Rusli Akui Pernah Pukul Anak, Tuduhan Mantan Mertua Benar
-
Inara Rusli Mual Dengar Ucapan Insanul Fahmi 'I Love You Mawa, I Love Inara'
-
Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH