- Buku "Broken Strings" karya Aurelie Moeremans, yang awalnya gratis daring, resmi diterbitkan fisik pada 13 Januari 2026.
- Edisi cetak buku ini dilengkapi ilustrasi penuh warna karya @tea.with.ami serta telah disunting profesional.
- Pemesanan buku akan dibuka melalui sistem pra-pemesanan langsung via pesan pribadi Instagram penerbit.
Suara.com - Buku “Broken Strings” karya Aurelie Moeremans tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan publik. Karya yang sarat emosi ini menarik perhatian luas sejak pertama kali dirilis secara gratis untuk dibaca secara daring.
Keputusan Aurelie membuka akses bebas terhadap kisah pribadinya menuai banyak respons, simpati, serta dukungan dari para pembaca yang merasa tersentuh dengan cerita yang disampaikan secara jujur dan berani.
Kini, setelah mendapat sambutan positif, “Broken Strings” resmi diterbitkan dalam bentuk buku fisik.
Kabar tersebut diumumkan langsung oleh @oharabooks, selaku pihak penerbit, melalui unggahan di Instagram pada Senin, 13 Januari 2026.
Pengumuman ini disambut antusias oleh para penggemar dan pembaca yang sebelumnya telah mengikuti versi daring buku tersebut.
“Halo teman-teman. Buku ‘Broken Strings’ karya @aurelie tak lama lagi dapat kamu genggam secara langsung untuk kamu baca di kamar, sekolah, kampus, kafe, atau di mana saja,” tulis pihak penerbit dalam unggahan tersebut.
Pernyataan ini menegaskan bahwa kisah yang sebelumnya hanya dapat dinikmati secara digital kini akan hadir dalam format cetak yang lebih personal dan intim bagi para pembacanya.
Tak hanya menghadirkan versi fisik, penerbit juga menambahkan nilai artistik pada buku ini. Mereka mengungkapkan bahwa “Broken Strings” akan dilengkapi dengan ilustrasi penuh warna karya @tea.with.ami.
Kehadiran ilustrasi tersebut diharapkan mampu menghidupkan cerita dan memperkuat emosi yang ingin disampaikan oleh penulis.
Baca Juga: Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
“Di dalam buku ini juga akan ada ilustrasi-ilustrasi penuh warna untuk semakin menghidupkan kisah dari penulis,” lanjut pihak penerbit.
Demi memberikan pengalaman membaca yang maksimal, naskah buku versi hard cover juga telah melalui proses penyuntingan profesional. Penerbit memastikan bahwa proses tersebut dilakukan dengan cermat tanpa menghilangkan karakter dan suara khas Aurelie Moeremans sebagai penulis.
“Naskah buku versi hard cover ini disunting oleh @balqisnab, dengan tetap menjaga ruh dari penulisnya dalam setiap huruf demi huruf,” ungkap mereka.
Pihak penerbit juga membocorkan mekanisme pemesanan buku yang telah lama dinantikan ini. Mereka mengumumkan bahwa pemesanan akan dibuka melalui sistem pre-order dalam waktu dekat.
Calon pembeli diminta untuk meninggalkan komentar bertuliskan “MAU” pada unggahan terkait. Nantinya, informasi lengkap serta tautan pembelian akan dikirimkan langsung melalui pesan pribadi Instagram.
“Terima kasih telah bersabar menanti, dan bersabarlah sedikit lagi,” tutup pihak penerbit dalam pernyataannya.
Berita Terkait
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu
-
Jennifer Coppen Unggah Foto Baru Jelang Nikah dengan Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi