Entertainment / Music
Selasa, 20 Januari 2026 | 06:00 WIB
Deretan Host Indonesian Idol (Instagram/@indonesianidolid)

Suara.com - Indonesian Idol kembali memperkenalkan host baru di musim ke-14 yang tayang sejak akhir 2025 lalu.

Pada Senin, 19 Januari 2026, musim baru Indonesian Idol akan menggelar live showcase dengan 21 kontestan yang berhasil lolos.

Mereka masih akan bersaing untuk melaju ke babak Spectacular Show dengan hanya 12 finalis.

Host yang akan menemani perjalanan kontestan "Indonesian Idol" musim ke-14 tahun 2026 ini ternyata Robby Purba.

Berapa kali Indonesian Idol ganti host? Ketahui deretan host Indonesian Idol dalam ulasan berikut ini.

1. Irgi Ahmad Fahrezi

Irgi Ahmad Fahrezi Host Indonesian Idol

Indonesian Idol musim pertama berlangsung pada 2004 yang mana Joy Tobing menjadi pemenangnya.

Irgi Ahmad Fahrezi merupakan host pertama Indonesian Idol yang membawakan musim pertama dan kedua.

Irgi kala itu didampingi Amelia Natasha sebagai co-host.

2. Daniel Mananta

Daniel Mananta Host Indonesian Idol

Namun masyarakat Indonesia lebih banyak mengenal Daniel Mananta sebagai host Indonesian Idol.

Baca Juga: Kronologi Piche Kota Indonesian Idol Diduga Terlibat Pemerkosaan Siswi SMA

Bagaimana tidak, Daniel Mananta membawakan "Indonesian Idol" sejak musim ketiga tahun 2006 hingga musim ke-10 tahun 2020.

Total ada delapan musim yang dibawakan Daniel Mananta sehingga imej host Indonesian Idol melekat pada dirinya.

Selama membawakan Indonesian Idol, Daniel Mananta berganti co-host sebanyak lima kali.

Amelia Natasha lanjut mendampingi Daniel Mananta setelah sebelumnya bekerja sama dengan Irgi.

Amelia Natasha menjadi co-host Daniel Mananta di musim ketiga dan keempat.

Di musim kelima, Daniel Mananta didampingi Dewi Sandra.

Load More