Entertainment / Gosip
Sabtu, 24 Januari 2026 | 20:30 WIB
Firasat? Lula Lahfah mimpi bertemu Laura Anna sebelum meninggal. [Instagram]

Suara.com - Terungkap kisah haru mengenai mimpi Lula Lahfah yang bermain bersama mendiang Laura Anna sebelum selebgram tersebut meninggal dunia.

Sebagaimana diketahui, Lula meninggal dunia pada Jumat, 23 Januari 2026, pukul 18.44 WIB, di apartemennya, Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Mimpinya terungkap setelah kakak Laura, Greta Iren membagikan sejumlah unggahan emosional yang mengenang persahabatan Lula Lahfah dengan mendiang Laura Anna.

Greta Iren mengaku sangat terkejut mendengar kabar duka tersebut, mengingat Lula adalah sahabat setia yang selalu menemani sang adik semasa hidup.

"Ya Tuhan, kenapa yang ini diambil juga?" tulis Iren melalui akun Instagram @edlngretairen.

Dia mengunggah foto-foto kebersamaan sejak masa perawatan Laura hingga momen penting yang mereka lalui bersama.

Greta menuliskan kesedihan mendalam karena kehilangan satu-satunya teman galau yang masih sering menangisi Laura bersamanya.

Dia menyebut Lula sebagai sosok tulus yang selalu hadir, rela menginap, membantu keluarga, dan menyayangi Laura Anna tanpa pamrih sedikit pun.

Baca Juga: Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati

Greta juga mengungkap bahwa Lula sudah dianggap sebagai bagian keluarga, bahkan kerap ditanyakan keberadaannya oleh sang ibu dengan penuh kasih.

Salah satu unggahan paling menyentuh adalah tangkapan layar percakapan Lula Lahfah yang menceritakan mimpinya bertemu Laura Anna.

Laura meninggal dunia pada Desemver 2021 saat berjuang melawan spinal cord injury di usia 21 tahun.

Dalam pesan tersebut, Lula menulis bahwa dia bermimpi bermain bersama Laura, berbincang santai, bercanda, dan merasa seolah benar-benar bertemu.

"Iren. Aku mimpiin Laura. Main sama dia gitu," bunyi pesan Lula pada Iren.

Dia bahkan mengaku terbangun dengan perasaan bingung, mempertanyakan apakah percakapan dalam mimpinya itu terasa begitu nyata dan emosional.

Load More